Muhammad Iqbal Bermimpi Main Untuk Persebaya

Muhammad Iqbal mengikuti trial di Persebaya saat berlatih di Gelora 10 Nopember/Foto:Official Persebaya
Iklan

EJ – Muhammad Iqbal salah satu pemain yang sedang mengikuti trial Persebaya baru berusia 22 tahun. Mantan pemain timnas U19 2017 ini juga pernah bermain di Liga 3 Korea Selatan bersama Cheongju FC.

Seperti pemain lainnya rasa kekeluargaan di Persebaya yang sangat kental membuat Iqbal merasa nyaman dan membantu beradaptasi dengan lingkungan barunya.

“Enak sih, semua welcome. Dari awal pelatih bilang semua support. Dan itu yang saya rasakan. Seperti sudah menjadi bagian dari tim,” kata Iqbal dikutip dari laman resmi klub.

Hal ini menambah motivasi Iqbal guna menembus tim Persebaya. Persaingan ketat tidak membuatnya ciut nyali untuk bisa mendapatkan tempat di skuad Persebaya. Iqbal optimis bisa memperoleh kontrak permanen.

Iklan

“Saya tetap optimis mengikuti trial di Persebaya dan berharap bisa menampilkan yang terbaik, bisa memperkuat tim dan bisa masuk di skuad utama. Persebaya adalah tim yang bagus, saya memimpikan bisa bermain di sini,” tambahnya.

Pulang ke Indonesia karena cidera tidak lantas menyurutkan semangat pemain kelahiran Padang tersebut. Iqbal mengakui kondisinya saat ini belum seratus persen. Sebelum ke trial ini dia terus menjalani program latihan sendiri.

“Kondisi saya hampir seratus persen, karena tetap latihan. Tidak ada kesulitan saya rasa untuk mengejar peak performance,” pungkasnya.

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display