Kadek Raditya Maheswara Resmi Bergabung Dengan Persebaya

Kadek Raditya berseragam tim nasional/Foto:Instagram Kadek Raditya
Iklan

EJ – Persebaya kembali merilis pemain baru untuk musim kompetisi Liga 1 2023/2024. Kadek Raditya Maheswara pemain kelahiran Denpasar 13 Juni 1999 diumumkan menjadi pemain Persebaya pada hari Senin (8/5).

Kadek Raditya adalah mantan siswa SKO Ragunan, kemudian bermain untuk Persiba Balikpapan pada 2018. Setelah itu selama empat musim sejak 2019 bermain di Madura United. Ia juga sempat berseragam tim nasional untuk Piala AFF U-18 2017 dan AFF U-19 2018 dan seleksi kualifikasi Piala Asia 2022.

Berposisi sebagai bek tengah Kadek diproyeksikan untuk menggantikan peran Leo Lelis dan Rizky Ridho yang memutuskan tidak lagi bersama Persebaya musim ini. Persebaya hanya menyisakan Riswan Lauhin pemain dengan posisi bek tengah murni musim ini.

Musim lalu Kadek bermain 16 kali untuk Madura United. Berdasarkan catatan Liga Indonesia Baru Kadek melakukan 12 kali tackles, 38 intersep, 19 clearences tanpa catatan kartu kuning atau merah.

Iklan

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display