EJ – Tiga poin pada laga pekan perdana Liga 1 2023/2024 diraih Persebaya. Persis Solo harus mengakui ketangguhan Persebaya pada laga di Stadion Manahan Solo Sabtu (1/7) malam dengan skor 2 – 3.
Persebaya unggul satu gol pada akhir babak pertama melalui gol penalty Bruno Moreira pada menit ke-30. Penalty terjadi setelah aksi Catur Pamungkas dilanggar penjaga gawang Persis Gianluca Pandenuwu.
Babak kedua Persis Solo langsung menekan pertahanan Persebaya untuk mengejar ketertinggalan. Persebaya lebih banyak bertahan sesekali melakukan serangan balik. Satu peluang emas Sho Yamamoto tidak bisa dikonversi menjadi gol. Gawang kosong dan Sho berdiri bebas tendangan kaki kanan masih melenceng.
Tidak lama setelah Sho gagal mencetak gol, gawang Ernando Ari jebol oleh serangan balik Persis. Adalah Mousa Sidibe pada menit ke-60 mencetak gol yang membuat skor menjadi 1 – 1.
Tiga menit berselang giliran Ramadhan Sananta dengan kecepatannya berhasil melewati hadangan Ernando. Gol Sananta menit ke-63 membuat tuan rumah unggul 2 – 1. Tidak mau kalah Bruno mencetak gol keduanya dengan indah. Umpan Wildan Ramdhani diselesaikan dengan tendangan melengkung ke kiri gawang Persis Solo dari dalam kotak penalty menit ke-64. Skor kembali imbang 2 – 2.
Aji Santoso melakukan tiga pergantian dengan menarik keluar Sho Yamamoto, Song Ui-young dan Wildan. Mereka digantikan Toni Firmansyah, Kasim Botan dan Ferdinan Sinaga.
Kecepatan Toni Firmansyah menusuk di dalam kotak penalty melewati hadangan Jaimerson membuat pemain pengganti M Faqih Maulana membuat gol bunuh diri menit 84. Gol ini menjadi gol terakhir pada laga malam ini. Waktu penuh Persis Solo 2 – 3 Persebaya.
Tiga poin penting Persebaya menjadi bekal untuk menjalani pekan kedua kompetisi saat menjamu Barito Putera di Gelora Bung Karno pada Sabtu 8 Juli 2023.