EJ – Persebaya U-16 bertekad mengakhiri laga pamungkas grup C kompetisi Elite Pro Academy (EPA) Liga 1 dengan poin penuh.
Dua laga terakhir anak asuhan Mat Halil ini akan bersua Madura United U-16 di lapangan Brigif-2 Marinir, Juanda, Sabtu dan Minggu (20-21/1/2024).
“Alhamdulillah semua pemain dalam kondisi fit. Besok kita tetap fight dengan ciri khas kita untuk memberikan hasil yang terbaik, yaitu kemenangan,” ujar Mat Halil, Jum’at (19/1).
Untuk komposisi pemain, lanjut mantan bek kiri Bajol Ijo ini, dia akan melakukan rotasi. Memberikan menit bermain kepada pemain yang jarang diturunkan. Hanya Fandi Akhmad Andriyono yang tidak bisa diturunkan karena akumulasi kartu kuning.
“Tentunya mereka akan saya mix antara pemain yang selama ini main dengan yang jarang dimainkan,” jelasnya.
Pada putaran pertama di Pamekasan, Persebaya U-16 berhasil menang 2-0 dan draw 1-1 saat bertanding di Madura United Training Ground, 28-29 Oktober 2023 lalu.
Persebaya U-16 sendiri sekarang berada di puncak klasemen grup C dengan torehan 30 poin. Hasil dari 11 kali kemenangan, 5 seri, dan kalah 2 kali. Bersiap lolos 8 besar yang akan dimulai akhir Januari 2024.