Persebaya Akhirnya Bisa Raih Kemenangan

M Iqbal berebut bola dengan pemain Bhayangkara FC Matias Meier di Gelora Bung Tomo. Minggu (4/2)/Foto: Official Persebaya
Iklan

EJ – Persebaya akhirnya mendapatkan kemenangan setelah selama sepuluh laga tidak sekalipun meraih tiga angka. Reva Adi dkk berhasil mengalahkan Bhayangkara FC 1 – 0 pada lanjutan Liga 1 2023/2024 di Gelora Bung Tomo, Minggu (4/2) sore.

Gol tunggal Paulo Henrique menit 54 menjadi pembeda pada laga yang berlangsung dalam tensi tinggi. Dua kartu merah dikeluarkan oleh wasit pada laga tersebut masing-masing untuk Reva Adi dan Sani Riski yang bersitegang pada babak kedua.

BACA:  Menerka Alasan Persebaya Gagal Rekrut Andik dan Evan

Kedua tim bermain imbang tanpa gol pada babak pertama. Persebaya yang mengejar kemenangan langsung mengambil inisiatif menyerang pada awal babak kedua. Hasilnya sebuah penetrasi Bruno Moreira di sisi kanan pertahanan lawan berhasil memberi umpan kepada Paolo Henrique untuk mencetak gol kemenangan.

Bhayangkara bukan tanpa peluang, Radja Nainggolan dengan tendangan keras dari luar kotak penalty hanya membentur mistar gawang Ernando Ari. Nando juga berhasil menggagalkan peluang emas Bhayangkara melalui Matias Meier.

Iklan
BACA:  Persebaya Targetkan Kemenangan Atas Arema FC

Dengan kemenangan ini Persebaya naik ke posisi 12 dengan mengoleksi 30 poin dan hanya berselisih 9 poin dari peringkat keempat sementara.

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display