Tumbang di Kandang Maung Bandung

Paulo Henrique striker Persebaya terjatuh saat berebut bola dengan bek Persib Bandung Nick Kuipers di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu (20/4)/Foto: Cak Yanto/GFID
Iklan

EJ – Kalah untuk kedua kalinya secara beruntun dialami Persebaya. Setelah kalah di kandang dari Dewa United, Persebaya harus kembali menelan kekalahan dari tuan rumah Persib Bandung di Stadion Si Jalak Harupat pada hari Sabtu (20/4) sore.

Tiga gol David da Silva dan satu gol balasan Dusan Stevanovic mengakhiri laga dengan kemenangan 3 – 1 Persib Bandung atas Persebaya. Sebelumnya pada pekan ke-31 Persebaya menyerah kalah 0 – 3 dari Dewa United.

Pada laga lawan Persib kembali satu pemain Persebaya mendapatkan kartu merah yaitu Andre Oktaviansyah setelah dua kali melakukan pelanggaran terhadap David da Silva.

BACA:  Alfredo: Ada Momen yang Bikin Rusak Tim

Paul Munster mengakui kekuatan tim lawan yang memiliki kedalaman skuad baik yang bermain maupun di bangku cadangan. ”Seiring berjalannya pertandingan, Persib menjadi tim yang sangat kuat. Bukan hanya starting eleven saja, tapi seluruh skuadnya,” kata Munster seusai laga.

Iklan

Dengan kekalahan tersebut poin Persebaya masih tertahan pada angka 39. Peluang Persebaya ke empat besar sudah tertutup. Sementara peluang Persebaya ke jurang degradasi juga sudah aman setelah pada laga lain Persik Kediri bermain imbang dengan Persita.

Persebaya akan fokus menghadapi dua laga terakhir yang akan dimainkan di Gelora Bung Tomo. Masing-masing menghadapi Bali United (24/4) dan Persik Kediri (30/4).

BACA:  Persebaya (Masih) Ada dan Berlipat Ganda

“Sekarang kami fokus untuk pertandingan berikutnya, dua laga terakhir yang semuanya di kandang. Kami juga sudah aman dari degradasi, sehingga bisa mempersiapkan tim yang kuat untuk musim depan, dengan pemain yang lebih baik,” tambah Munster.

Paul Munster yang masih akan menjadi nahkoda Persebaya musim depan berjanji akan mempunyai skuad yang lebih baik dan prestasi yang lebih baik lagi.

”Persebaya tidak boleh terpuruk di liga, seharusnya tidak boleh dalam posisi seperti saat ini. Itu akan kami ubah musim depan,”pungkasnya.

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display