Hanya Tiga Hari, Bursa Transfer Dibuka Saat Kick-Off 16 Besar

Persebaya. Foto: Ninda Sahriyani/EJ
Iklan

EJ – Babak akhir penyisihan grup Liga 2 dalam dua minggu kedepan akan berakhir. Juara dan runner up masing-masing grup akan melaju ke babak 16 besar. Persebaya sendiri sudah memastikan lolos dari grup 5.

Seperti sudah diberitakan sebelumnya akan ada bursa transfer yang bisa dimanfaatkan semua tim di 16 besar. Hal ini dikemukakan oleh Chief Operating Officer (COO) PT Liga Indonesia Baru Tigorshalom Boboy.

Transfer window kali ini tidak berjangka waktu panjang seperti pada Juli kemarin. Tigor mengatakan bursa transfer dibuka bersamaan dengan kick-off babak 16 besar. Durasi waktu hanya tiga hari mulai 20-23 September 2017.

“Waktu hanya tiga hari. Saya yakin tidak akan begitu sulit bagi klub. Karena klub bisa mendaftarkan pemain barunya nanti melalui online,” kata Tigor seperti dikutip dari Jawa Pos.

Iklan

Belum ada kabar terbaru tentang siapa pemain tambahan yang akan direkrut Persebaya. Manajer Persebaya, Chairul Basalamah, mengatakan jika saat ini Persebaya memiliki skuad terbaik dan kondisi tim dalam keadaan baik.

“Lihat saja sampai detik terakhir,” ujar Chairul menanggapi bursa transfer 16 besar. (bim/cs)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display