Green Nord Putuskan Tetap Berangkat ke Cikarang

Bonek di tribun utara. (Foto: Ervan Tria/EJ)
Iklan

EJ – Meski jadwal pertandingan grup Y di babak delapan besar masih simpang siur, Bonek tribun utara yang lebih dikenal dengan sebutan Green Nord (GN) memutuskan tetap berangkat ke Cikarang. Empat bus akan mengantar rombongan GN menuju Stadion Wibawa Mukti dan berangkat pada Jumat siang (10/11).

Dalam rilis resminya, GN memutuskan tetap berangkat karena merupakan kewajiban mereka sebagai suporter dalam mendukung Persebaya.

“Bertanding atau tidak, kami akan tetap berangkat untuk mendukung tim kebanggaan kami Persebaya. Karena sejatinya sebagai suporter, kami wajib ada untuk mengawal kebanggaan baik ada pertandingan maupun tidak ada pertandingan. Akan kami tunaikan kewajiban kami sebagai suporter dengan sebaik-baiknya dan sehormat-hormatnya tanpa memperdulikan carut marutnya jadwal babak 8 Besar Liga 2.”

Kepada para pemain Persebaya, GN berpesan untuk tidak pernah merasa berjuang sendirian. Mereka yakin meski besok pertandingan tidak jadi dilaksanakan, Bonek ada di mana-mana dan akan tetap datang dengan segala militansinya.

Iklan

“Kelak sejarah yang akan mencatat bahwa dalam bobroknya sepak bola Indonesia, kami tetap berjuang sebagai mana layaknya suporter yang menginginkan sepak bola Indonesia lebih baik dan bermartabat.”

Sejak beberapa hari lalu, GN membuka pendaftaran kepada Bonek yang ingin berangkat ke Cikarang. Dengan biaya Rp 330.000, mereka akan menonton pertandingan Persebaya melawan PSIS dan akan pulang usai pertandingan.

Rencananya, rombongan GN akan berangkat dari depan Graha Pena pukul 13.00 WIB. (iwe)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display