EJ – Usai tersingkir dari ajang Piala Presiden 2018, Persebaya melanjutkan masa pramusim di Yogyakarta. Tak hanya melakukan pemusatan latihan di Kota Gudeg saja, Sabtu (17/2) sore ini skuat Bajol Ijo akan menjajal kekuatan PSS Sleman dalam sebuah pertandingan uji coba yang digelar di Stadion Maguwoharjo.
Seperti diketahui, Persebaya tersingkir dari Piala Presiden setelah takluk dari PSMS Medan melalui adu tendangan penalti di babak 8 Besar. Tersingkirnya Persebaya dari gelaran Piala Presiden 2018 pun menyisakan sejumlah pekerjaan rumah bagi Alfredo Vera selaku juru taktik Green Force.
Laga uji tanding kontra PSS pun menjadi kesempatan bagi Alfredo untuk mematangkan taktik, sekaligus melakukan rotasi tim utama Persebaya. Nama-nama pemain yang kurang mendapatkan menit bermain di Piala Presiden seperti Mokhammad Syaifuddin, Rachmat Irianto, Sidik Saimima dan juga Arthur Irawan berpeluang diturunkan pada pertandingan ini.
Selain berkesempatan melakukan rotasi, Alfredo Vera juga bisa memanfaatkan laga ini untuk membenahi lini belakang Persebaya. Maklum, sektor pertahanan Bajol Ijo mendapat sorotan selama gelaran Piala Presiden. Terutama setelah gawang Persebaya jebol tiga kali oleh PSMS Medan di babak perempat final.
Pertandingan menghadapi PSS juga menjadi kesempatan bagi seorang Robertino Pugliara untuk menunjukkan kapasitasnya. Pasalnya, Robertino yang diharapkan mampu menambah kreativitas di lini tengah Persebaya belum menunjukkan performa maksimal ketika diturunkan di dua laga sebelumnya.
Meski hanya merupakan pertandingan uji coba, tim Persebaya sendiri sangat antusias menyambut laga menghapi PSS Sleman.
“Pertandingan selalu menarik setiap kali kami bersua PSS. Apalagi di pertemuan akhir pekan nanti, di mana kedua tim sudah melakukan banyak perubahan di level pemain,” ujar Alfredo Vera melalui laman resmi klub.
Sementara itu dari kubu tuan rumah, PSS Sleman menjadikan laga ini untuk mengukur kesiapan tim sebelum masuk ke kompetisi musim 2018. Sama seperti halnya Persebaya, PSS juga sudah melakukan persiapan lebih awal untuk menyambut musim baru. Tim berjuluk Super Elang Jawa itu sebelumnya sudah tampil di ajang Coppa Sleman, dimana mereka keluar sebagai juara. Kemudian, Arie Sandy dan kawan-kawan melakukan persiapan pramusim di kawasan Parangtritis dan Candi Ijo. Hasil dari pemusatan latihan tersebut akan dilihat pada laga menjamu Persebaya.
“Pertandingan ini bagian proses. Syukur ini mendapat ujicoba lagi dengan tim Liga 1. Ini bagus buat mental pemain,” tutur pelatih kepala PSS, Heri Kiswanto.
PSS sendiri memulai awal baru dibawah kepelatihan Heri Kiswanto. Sejumlah perombakan di dalam skuat Super Elja pun juga dilakukan. Ega Rizky, Yudi Khoirudin, Ilham Irhaz dan Tambun Naibaho menjadi penghuni baru skuat utama PSS. Tak ketinggalan, dua eks Persebaya musim lalu, yaitu Thaufan Hidayat dan Rangga Muslim.
Tidak seperti dua turnamen pramusim yang sebelumnya diikuti oleh PSS dan Persebaya, tensi laga sore ini memang tidak terlalu tinggi. Namun meski begitu, duel Elang Jawa menjamu Bajol Ijo tentu saja tetap menarik untuk disaksikan. PSS yang mematok target tinggi pada Liga 2 musim ini membutuhkan lawan dengan level lebih kompetitif dibanding lawan-lawan yang mereka hadapi di Coppa Sleman beberapa waktu lalu. Sedangkan bagi Persebaya, laga menghadapi PSS merupakan ujian yang bagus untuk menguji kedalam skuat sebelum Bajol Ijo terbang ke Pulau Kalimantan guna mengikuti Piala Gubernur Kaltim, akhir Februari nanti. (rvn)
Prakiraan susunan pemain PSS vs Persebaya:
PSS (4-2-3-1): Ega Rizky (PG); Vandy Prayogo, Zamzani, Yudi Khoirudin (C), Tedi Berlian (B); Arie Sandy, Hisyam Tolle (T) Rangga Muslim, Ilham Irhaz, Slamet Budiono (T); Tambun Naibaho (D)
Pelatih: Heri Kiswanto
Persebaya (4-2-3-1): Dimas Galih (PG); Mokhammad Syaifuddin, Rachmat Irianto, Fandry Imbiri, Mochammad Irvan (B); Adam Maulana, Misbakhus Solikin (T); Oktavianus Fernando, Rendi Irwan (C), Ferinando Pahabol (T); Rishadi Fauzi (D)
Pelatih: Alfredo Vera