Hadapi Tim Penuh Bintang, Persebaya Tak Gentar

Foto: Donie VJ for EJ
Iklan

EJ – Sriwijaya FC akan menjadi lawan Persebaya pada pertandingan Liga 1 pekan kelima, Minggu (22/4) nanti. Laga menjamu Sriwijaya FC pastinya bukan laga mudah bagi Persebaya. Pasalnya, musim ini tim berjuluk Laskar Wong Kito tersebut dihuni oleh pemain-pemain dengan label bintang papan atas.

Memasuki musim 2018, manajemen Sriwijaya FC membuat gebrakan dengan mendatangkan sejumlah bintang ke Bumi Sriwijaya. Mulai dari Makan Konate, Esteban Vizcarra, Alberto Goncalves hingga bintang tim nasional Tajikistan, Manuchekr Dzhalilov. Tak ketinggalan pula pemain senior Hamka Hamzah serta pemain-pemain berpengalaman seperti Adam Alis dan Alfin Tuasalamony juga didatangkan oleh Sriwijaya FC.

Deretan pemain bintang yang menghuni skuat Sriwijaya FC membuat pemiliki dua gelar Liga Indonesia itu masuk dalam daftar calon juara Liga 1 2018.

Menghadapi tim bertabur bintang, Persebaya tak merasa gentar sedikitpun. Apalagi secara peringkat, kini Persebaya lebih unggul dibanding Sriwijaya FC.

Iklan

“Mereka punya pemain bagus. Yang paling penting tim harus kompak bekerja sama agar bisa tampil maksimal,” ungkap pelatih Persebaya, Alfredo Vera.

Meski peringkat Persebaya mengungguli Sriwijaya FC, namun Persebaya tak mau meremehkan tamunya tersebut. “Liga masih jauh. Saya tidak lihat peringkat saat ini. Masih ada banyak pertandingan,” sambungnya.

“Strategi terjadi karena situasi pertandingan. Lawan berani keluar, kami manfaatkan dengan serangan balik. Tapi kalau semua pemain lawan di belakang, harus cari cara lain untuk membongkar pertahanan lawan,” imbuh pelatih asal Argentina tersebut.

Pada lagan anti, Persebaya tak bisa diperkuat oleh Robertino Pugliara karena mendapatkan kartu merah pada pertandingan sebelumnya. Sedangkan Sriwijaya FC kembali akan diperkuat oleh bek Mohammadou N’Diaye yang sudah terbebas  dari hukuman kartu merah.

Saat ini Persebaya berada di peringkat 2 klasemen sementara Liga 1, sementara calon tamunya Sriwijaya FC masih tersendat di peringkat 13. (rvn)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display