EJ – Hingga pekan ke-20 musim ini, Persebaya menempati urutan ke dua daftar tim dengan gol paling produktif musim ini dengan 31 gol. Namun Persebaya juga memiliki kiper yang piawai menjaga gawangnya, yaitu Miswar Saputra. Pemain asal Aceh ini berjasa membawa Persebaya promosi ke Liga 1 sekaligus menjadi Juara Liga 2 Musim 2017.
Penjaga gawang bernomor punggung 33 itu sukses mencatatkan namanya di daftar kiper dengan penyelamatan terbanyak. Miswar sukses masuk 5 besar hingga pekan ke-20 ini dengan koleksi 39 penyelamatan. Pemain berusia 22 tahun itu dijuluki sweeper-keeper oleh para penikmat bola karena seringkali maju untuk meninggalkan gawangnya.
Sweeper-keeper adalah kiper yang mampu untuk mengontrol lini pertahanan, dan aktif berpartisipasi dalam membangun serangan. Seorang kiper harus memiliki atribut-atribut tertentu untuk bisa mendapatkan peran sebagai sweeper-keeper. Seperti kecepatan, ketenangan dalam membawa bola, serta kontrol dan passing yang baik.
Hingga memasuki pekan ke-21 ini, total Persebaya sudah kebobolan sebanyak 31 kali. Meskipun begitu, peran Miswar Saputra sangat penting di era sepak bola modern seperti saat ini. (ets)