EJ – Sebelum melakukan aksi Gruduk Jakarta, 2-3 Agustus nanti, Bonek akan kembali beraksi di Surabaya. Kali ini, Bonek berencana mendatangi kantor PT Mitra Muda Inti Berlian (PT MMIB) Surabaya. Tujuannya meminta perusahaan milik Gede Widiade ini tidak melakukan banding atas putusan Pengadilan Negeri Surabaya yang menolak gugatan yang diajukan.
Dalam cuitannya di Twitter, salah satu juru bicara Arek Bonek 1927 Andie Peci dan akun @forumbonek mengatakan aksi ini rencananya akan dilakukan antara 25-26 Juli. Jadwal pastinya akan ditentukan kemudian.
Sebelum ke Jkta,
Tgl 25-26 Juli’16 Kita akan gruduk kantor MMIB
Ojok banding!
Lek banding ndang cabuten!
Wis ngone ae!— Andie Peci (@AndiePeci) July 19, 2016
Rencana pergerakan aksi gruduk kantor MMIB hari Senin 25 Juli 2016 berangkat dari Mess Karanggayam. Tunggu info selanjutnya. #BelaPersebaya
— #RevolusiPersebaya (@ForumBonek) July 19, 2016
Sementara itu, manajemen PT Persebaya Indonesia (PT PI) masih menunggu salinan putusan Pengadilan Niaga Surabaya. Beberapa waktu yang lalu, Ram Surahman mengatakan jika salinan putusan akan keluar hari ini, Rabu, 20 Juli 2016. (bim)