Persebaya vs Persija: Tuntutan Menang di Saat Bajol Ijo Sedang Pincang

Foto: Joko Kristiono/EJ
Iklan

EJ – Duel dua tim klasik antara Persebaya Surabaya melawan Persija Jakarta akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo pada Sabtu (24/8) pukul 15.30 WIB. Dua tim tersebut akan bertanding dengan berbekal kemenangan pada laga sebelumnya. Tim tuan rumah Bajol Ijo berhasil menaklukkan Perseru Badak Lampung dengan skor 3-1 (20/8). Sedangkan tim ibu kota Macan Kemayoran datang ke Surabaya dengan bekal kemenangan 3-0 atas Kalteng Putra (20/8).

Saat ini baik Persebaya maupun Persija belum berada dalam performa yang bagus. Dalam lima laga terakhir, Persebaya hanya mengumpulkan 8 poin dari dua kemenangan, dua seri dan satu kekalahan. Namun satu kekalahan tersebut didapat dari Derby Jatim melawan Arema FC (15/8) dengan skor 0-4. Kekalahan yang tentunya sempat membuat mental tim Bajol Ijo remuk. Namun kemenangan saat bertandang ke Lampung dapat sedikit membuat mental Ruben Sanadi dkk terangkat. Bagaimana dengan Persija? Setali tiga uang dengan Persebaya, tim asuhan Julio Banuelos tersebut juga belum konsisten. Dalam lima laga terakhirnya, Persija hanya mengumpulkan 6 poin yang berasal dari satu kemenangan, tiga hasil seri dan satu kekalahan.

Mengenai persiapan tim, Persebaya harus menghadapi Persija tanpa lima pemain andalannya. Otavio Dutra, Hansamu Yama dan Irfan Jaya dipastikan absen karena mengikuti TC Timnas. Dua lainnya, Rachmat Irianto dan Osvaldo Haay hanya boleh duduk dari tribun penonton karena terkena akumulasi kartu. Meski dalam keadaan pincang, Pelatih Persija Julio Banuelos tidak meremehkan Persebaya. “Persebaya merupakan tim yang kuat, memang besok tidak hadir lima pemain. Tapi tidak akan berpengaruh, karena kekuatan Persebaya merata di semua lini,” kata Julio Banuelos saat konferensi pers. Bejo Sugiantoro pun juga optimistis meskipun timnya kehilangan banyak pemain. ”Dulu kami juga pernah bermain tidak full team, namun bisa melaluinya dengan baik. Persebaya akan tampil sebagai satu tim, pemain-pemain yang sekarang mendapatkan kesempatan bisa menampilkan potensi dan kejutan mereka,” ujar ayah dari Rachmat Irianto tersebut.

Sedangkan Persija Jakarta akan melawat ke Surabaya dengan skuad yang cukup lengkap. Selain Andritany yang dipanggil timnas serta Bruno Matos dan Steven Paulle yang kontraknya diputus, hanya Fitra Ridwan yang mengalami cedera. Tidak ada pemain yang terkena akumulasi kartu. Persija pun menargetkan meraih tiga poin di kandang Bajol. “Besok pertandingan krusial buat tim ini (Persija) dimana kami sangat membutuhkan kemenangan karena bisa mengangkat peringkat di klasemen. Kami akan berusaha besok untuk meraih kemenangan,” ujar Julio dalam bahasa Spanyol yang kemudian diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia oleh Antonio Claudio.

Iklan

Pertandingan laga klasik ini diprediksi akan berjalan dengan tempo dan tensi yang tinggi. Apalagi kondisi GBT yang full house juga membuat stadion akan penuh dengan gemuruh Bonek. Ditambah lagi bisa jadi hal-hal tak terduga seperti “Via Vallen” yang didatangkan oleh panpel akan menjadi bumbu tambahan dalam laga klasik antara dua tim dengan jumlah gelar terbanyak di Indonesia. (mni) 

Head to Head

4 Nopember 2018: Persebaya vs Persija 3-0 (Liga 1)
26 Juni 2018: Persija vs Persebaya 1-1 (Liga 1)

Perkiraan Line Up

Persebaya: Miswar Saputra; Novan Setya, Syaifuddin, Andri Muliadi, Ruben Sanadi; M. Hidayat, Fandi Eko Utomo, Rendi Irwan; Manuchekhr Dzhalilov, Amido Balde, Oktafianus Fernando

Persija: Shahar Ginanjar; Ismed Sofyan, Ryuji Utomo, Maman Abdurrahman, Novri Setiawan; Rohit Chand, Ramdani Lestaluhu, Sandi Sute; Riko Simanjuntak, Marko Simic, Heri Susanto

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display