Pujian Sang Pelatih untuk Rendi Irwan

rendi irwan
Rendi Irwan dan Diogo Campos. Foto: Joko Kristiono/EJ
Iklan

EJ – Laga melawan Madura United, Senin (2/12/2019) kemarin merupakan laga pertama Rendi Irwan tampil 90 menit bersama Persebaya Surabaya musim ini. Pelatih Aji Santoso mengungkapkan alasannya.

Sebelum laga melawan Madura United, Rendi tidak pernah tampil penuh selama 90 menit. Tampil dalam 16 laga di Liga 1, Rendi biasanya selalu diganti di awal babak kedua atau malah baru dimainkan dalam beberapa menit terakhir.

Bahkan, terakhir kali Rendi tampil penuh selama 90 menit di Liga 1 terjadi lebih dari 1 tahun yang lalu. Saat itu Persebaya harus menerima kekalahan tipis 0-1 kontra PSM Makassar di Stadion Andi Matalatta, 9 Juni 2018.

Nah, keputusan Aji untuk menurunkan Rendi selama 90 menit tentu bukan tanpa alasan. Pelatih asal Malang itu merasa Rendi tampil apik sejak awal babak dan bisa menjadi partner bagi David da Silva. 

Iklan

“Rendi kali ini tidak saya ganti karena perannya cukup sentral di depan. Saya melarang Rendi turun sebagai gelandang, tapi menemani David di depan,” beber Aji.

“Dan ternyata begitu Rendi di depan menemani David sangat efektif. Banyak serangan mengalir yang datangnya dari Rendi,” tambah Aji.

Ya, Rendi bahkan terlibat dalam 2 gol yang diciptakan Persebaya ke gawang Madura United. Tendangan Rendi membentur Ante Bakmaz sebelum diselesaikan oleh David da Silva dalam gol pertama Persebaya. 

Selain itu, pemain asal Klagen, Sukodono, Sidoarjo itu juga memberi satu assist kepada gol penentu Irfan Jaya. Persebaya berhasil meraih kemenangan 3-2 atas Madura United di Stadion Gelora Bangkalan.

“Saat di kamar ganti coach Aji mengisyaratkan saya untuk main 15-20 menit lagi.  Sebagai pemain saya tentu berusaha tampil optimal, dan saya akhirnya bisa main penuh 90 menit,” kata Rendi. (riz)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display