EJ – Kompetisi kasta tertinggi Liga 1 2020 menurut rencana akan dimulai bulan Maret tahun depan. Banda Aceh di Barat dan Jayapura di Timur akan menjadi dua tempat terjauh untuk laga tandang Persebaya.
Persipura jika nanti kembali berkandang di Jayapura akan menjadi tempat terjauh pertama. Jarak yang harus ditempuh dari Surabaya sekitar 4.607 km. Bukan jarak yang pendek dan akan menempuh perjalanan yang cukup lama. Kota kedua terjauh yaitu kandang tim promosi Persiraja. Jarak Surabaya ke Aceh sekitar 3.258 km.
Sementara jarak terdekat skuat Green Force bertandang adalah ke kandang Persela Lamongan. Jarak kedua kota hanya 46 km saja. Berikut prakiraan jarak dan kota yang akan menjadi kandang tim-tim yang berlaga di Liga 1 2020. Persija dan Bhayangkara FC kemungkinan akan sama-sama berkandang di Jakarta/Bekasi. (bim)
- Jarak Surabaya – Banda Aceh ~ 3258 km (2024 miles)
- Jarak Surabaya – Jayapura ~ 4607 km (2862 miles)
- Jarak Surabaya – Makassar ~ 818 km (508 miles)
- Jarak Surabaya – Samarinda ~ 1505 km (935 miles)
- Jarak Surabaya – Banjarmasin ~ 954 km (592 miles)
- Jarak Surabaya – Tangerang ~ 800 km (497 miles)
- Jarak Surabaya – Denpasar ~ 420 km (260 miles)
- Jarak Surabaya – Jakarta ~ 762 km (473 miles)
- Jarak Surabaya – Bogor ~ 800 km (497 miles)
- Jarak Surabaya – Bandung ~ 767 km (476 miles)
- Jarak Surabaya – Sleman ~ 335 km (208 miles)
- Jarak Surabaya – Semarang ~ 313 km (194 miles)
- Jarak Surabaya – Lamongan ~ 46 km (28 miles)
- Jarak Surabaya – Kediri ~ 123 km (76 miles)
- Jarak Surabaya – Kepanjen ~ 115 km (71 miles)
- Jarak Surabaya – Pamekasan ~ 112 km (69 miles)