Persebaya Akan TC Dua Pekan di Yogyakarta

Starting XI Persebaya saat menghadapi Bali United (20/6)/Foto : Official Persebaya
Iklan

EJ – Pramusim telah usai untuk Persebaya. Alwi Slamat dkk langsung bersiap menjalani pemusatan latihan di Yogyakarta.

Selama dua pekan mulai 24 Juni 2022 nanti Persebaya akan menjalani pemusatan latihan untuk persiapan Liga 1 2022/2023 yang menurut rencana akan mulai 27 Juli 2022.

Persebaya tampil buruk saat menjalani turnamen Piala Presiden 2022. Tiga kali tampil tanpa sekalipun memetik kemenangan. Seri lawan Bhayangkara dan dua kali kalah dari Persib Bandung dan Bali United.

Pelajaran berharga didapat para pemain muda Persebaya selama mengikuti turnamen pramusim ini. Aji masih melihat potensi besar pada anak asuhnya.

Iklan

“Saya melihat potensi besar dari tim ini. Dalam laga terakhir melawan Bali United, kami bisa melihat beberapa pemain muda dan calon debutan di Liga 1 tampil begitu solid. Inilah gunanya pre season,” kata Aji dilansir dari persebaya.id.

Fokus masalah fisik para pemain juga akan menjadi hal akan dilakukan pada pemusatan latihan tersebut.

“Saya menilai tim saya masih 50-60 persen. Terutama kondisi fisik. Karena itu, kami akan menggelar pemusatan latihan menuju Liga 1 nanti,” papar Aji.

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display