EJ – Kick off Liga 1 2023/2024 akan dibuka dengan laga Bali United vs PSS Sleman 1 Juli 2023.
Sebelum kompetisi dimulai PT Liga Indonesia Baru (LIB) menggelar serangkaian persiapan salah satunya melakukan Manager’s Meeting bersama para kontestan klub Liga 1 di Hotel Sultan Jakarta, Senin (26/6).
Dalam pertemuan ini membahas segala hal yang berkaitan dengan persiapan kompetisi, seperti format kompetisi, jam tayang pertandingan, hingga beberapa terobosan lain.
“Baru saja kita melakukan singkronisasi dalam manager’s meeting terkait apa-apa saja yang bisa jadi bahan untuk diimplementasikan di klub sesuai regulasi yang ada,” kata Direktur LIB, Ferry Paulus dalam rilis Liga Indonesia Baru.
Sistem kompetisi pada musim ini memang berbeda. Jika sebelumnya kompetisi penuh hingga 34 pekan atau total 306 pertandingan. Untuk musim ini, 34 pekan itu pada babak regular series, lalu berlanjut ke babak championship series yang akan menggulirkan 8 laga. Total musim ini akan digulitkan 314 pertandingan.
“Lalu ada regulasi yang kaitannya dengan jam tayang kick off. Jika dulu ada tiga jam tayang yakni 15.30 WIB, 18.30 WIB, dan 20.30 WIB, kini hanya ada dua, 15.00 WIB dan 19.00 WIB. Sedangkan khusus bulan Ramadhan pukul 20.30 WIB. Tentu alasannya adalah dari sisi komersialisasi yang diharapkan oleh TV broadcast. Di luar itu juga membahas kesepakatan dengan kepolisian,” lanjut Ferry.
Sementara itu Direktur Operasional LIB, Asep Saputra menambahkan dalam managers meeting tersebut pihaknya juga menjelaskan terkait rencana penggunaan VAR. “Dengan mempertimbangkan time line yang sudah disusun, rasanya VAR bisa diwujudkan,” jelas Asep.