Persiapan Sangat Baik, Persebaya Siap Kalahkan Arema FC

Paun Munster/Foto: Joko Kristiono
Iklan

EJ – Persebaya akan menjalani laga sangat penting hari ini Senin (28/4) di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar bali menghadapi tuan rumah Arema FC pada lanjutan pekan ke-30 Liga 1 2024/2025.

Pada latihan terakhir sebelum bertolak menuju Bali di Lapangan THOR pemain Persebaya mendapat tambahan semangat dengan hadirnya bonek pada sesi latihan tersebut. Ernando saat itu dihadapan bonek berjanji akan berusaha memenangkan pertandingan derby Jawa Timur untuk bisa naik ke peringkat kedua klasemen.

Paul Munster pelatih Persebaya pada sesi konperensi pers jelang laga, Minggu (27/4) mengatakan bahwa timnya sudah melakukan persiapan dengan sangat baik dan fokus untuk memenangkan laga.

“Ya, saya tahu itu. Saya sudah bermain tahun ini dan tahun lalu. Jadi seperti yang saya katakan, saya tahu tentang derby. Jadi persiapan kami sudah sangat baik. Dan jelas kami fokus untuk menang. Jadi, kami punya banyak target motivasi untuk pertandingan ini karena jika kami menang, kami akan naik ke posisi kedua di liga,”kata Munster.

Iklan

Salah satu bek tengah Persebaya Slavko Damjanovic akan absen pada laga nanti sore karena terkena kartu merah pada saat menghadapi Madura United. Tanpa hadirnya Slavko kemungkinan Munster akan memasang duet Dime Dimov dengan Kadek Raditya.

“Tidak masalah, kami sudah siap tanpa Slavko. Semua pemain sudah siap. Para pemain sudah tahu tentang tradisi derby. Kami fokus pada pertandingan ini dan ingin terus meningkatkan performa kami. Saya tidak memikirkan rotasi pemain terlalu banyak. Saya fokus pada persiapan dan performa tim kami,” terang Munster.

Munster telah menyiapkan game plan untuk laga tersebut dan akan ada sedikit perbedaan dari laga-laga sebelumnya.

“Kami fokus pada beberapa hal karena pertandingan ini sangat berbeda. Strategi kami juga sedikit berbeda, tapi para pemain sudah siap,”pungkasnya.

 

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display