AB1927 Datangi Polrestabes Surabaya Koordinasi Pemberangkatan Bonek

Iklan

EJ – AB1927 terus intensifkan koordinasi dengan berbagai pihak agar aksi Gruduk Bandung berlangsung sukses. Setelah melakukan rapat dengan Polrestabes Bandung, AB1927 juga berkunjung ke Polrestabes Surabaya, Kamis (5/1).

Jubir AB1927, Andie Peci dan Dadang Kosasih yang baru saja mengunjungi Bandung juga ikut serta dalam rapat bersama jajaran Polrestabes, Korem 084, PT KAI, dan Pemkot Surabaya.

Rapat difokuskan membahas koordinasi terkait keberangkatan Bonek ke Bandung. Seperti diketahui, Bonek akan mulai berangkat menuju Bandung Jumat besok (6/1) menggunakan kereta dan bus.

Rapat yang digelar dengan penuh kekeluargaan itu menyepakati dan berisi harapan agar selama perjalanan Bonek ke Bandung atau sebaliknya berjalan aman dan tertib.

Iklan

“Jaga nama baik Bonek dan Persebaya selama perjalanan dan di Bandung nanti, ” kata wakil Polrestabes AKBP Anton Hariyadi.

Di akhir rapat, ditandatangani kesepakatan bersama oleh masing-masing perwakilan. Diperkirakan, 3.000-an Bonek akan mengawal Persebaya saat kongres tahunan PSSI, 8 Januari nanti. Tentu semua pihak berharap agar kedatangan Bonek berjalan dengan lancar dan tidak menimbulkan permasalahan apapun. (bim)


Komentar Artikel

Iklan

No posts to display