EJ – Pencetak gol Persebaya, Rishadi Fauzi, mengucapkan terima kasih kepada Bonek yang telah mendukung tim di Stadion Sultan Agung Bantul, Kamis (18/5). Meski dilarang panpel untuk datang, namun terbukti ribuan Bonek masih setia mendampingi Persebaya.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada Bonek yang telah mendukung kami di sini,” ujar Rishadi saat konferensi pers.
Ia mengakui jika pertandingan melawan tuan rumah PSIM tidak mudah. “Sejak awal babak pertama, tim tuan rumah menekan terus. Kami bersyukur bisa mencuri gol di awal babak pertama. Kita syukuri poin ini ke depannya lebih baik. (Persebaya) lebih solid lagi,” tambahnya.
Rishadi menolak mengatakan jika Persebaya belum terbiasa bertanding sore hari sebagai penyebab tim bertahan. “Kemarin kita latihan siang. Lawan menekan dan kami bermain di luar, maka kita sedikit bertahan,” ujar mantan striker Madura United ini.
Pertandingan melawan Laskar Mataram merupakan laga keduanya bersama Persebaya. Hebatnya, ia selalu menetak gol. Kini ia berada di peringkat 2 dalam daftar pencetak gol Persebaya setelah Misbakhus Solikin. (iwe)