Melihat Mural Bonek Ndas Mangap di Simo Pomahan

Mural di Simo Pomahan (kiri). Saat proses pengerjaan. Foto: Yoppy Anugrah for EJ.
Iklan

EJ – Sebuah mural “Bonek ndas mangap” tergambar di sebuah tembok di daerah Simo Pomahan. Mural tersebut terlihat gagah dengan gambar Bonek yang seolah-olah keluar dari dalam tembok. Gambar itu rupanya diadopsi dari gambar Bonek karya ilustrator Budiono yang pernah diterbitkan Jawa Pos. Koran terbesar di Jawa Timur itu memang menerbitkan halaman khusus Persebaya yang mengawali kebangkitan Green Force dengan cover gambar yang ada di mural.

Proses pengerjaan mural tersebut dimulai Sabtu malam (27/5). Adapun yang mengerjakan adalah Bonek Simoarea dibantu beberapa Bonek dari luar Simo. Mereka menanggung sendiri biaya pengerjaan mulai cat, kuas, hingga bahan-bahan untuk pembuatan mural.

Yoppy Anugrah, salah satu Bonek yang ikut dalam pengerjaan mural, menuturkan jika mural tercipta karena kecintaan mereka kepada Persebaya. “Animo Bonek di kampung sini luar biasa edan. Mereka bersemangat membuat mural ini,” ujarnya kepada EJ.

Yoppy bukan Bonek asal Simo, namun ia berkawan dekat dengan Bonek Simoarea. Ia ikut membantu pengerjaan mural. Selain dirinya, banyak yang ikut membantu.

Iklan
Mural di SImo Pomahan. Foto: Anantavirya for EJ.

Butuh dua hari dua malam agar mural selesai. Saat awal pengerjaan, mereka membuatnya hingga jam 2 pagi dan dilanjutkan minggu sore. Mereka sempat berhenti saat lokasi diguyur gerimis. Proses pengerjaan pun dilanjutkan Senin dini hari (29/5) usai sahur. “Baru selesai tadi pagi (Senin) jam 6. Sore nanti baru tahap coating wall,” ujar pria yang tinggal di daerah Sidotopo ini.

Coating wall dilakukan agar mural lebih awet dan tahan lama. Menurut Yoppi, mural akan tahan 5-6 tahun.

Jika ingin berfoto dengan latar belakang mural tersebut, anda cukup datang ke daerah Simo Pomahan. Lokasi mural berada di akses utama menuju kompleks Simo Pomahan. Lokasi sangat mudah dicari karena menjadi akses keluar masuknya warga di daerah Simo. (iwe)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display