Bonek Bandel Setitik, Rusak Bonek Sebelanga
Apakah Bonek rela jika perjuangan selama ini terhapus dengan ulah Bonek bandel yang hanya mementingkan ego sendiri?
Ayo Berantas Calo!
Calo kembali muncul jelang pertandingan Persebaya melawan PSIS di Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu (19/3).
Ayo Persebaya, Tambal Kelemahanmu!
Babak 16 besar akan digelar kurang dari satu bulan. Bersamaan dengan digelarnya babak tersebut, bursa transfer dibuka. Ini adalah kesempatan bagi Persebaya untuk menambah pemain baru. Pemain yang bisa menambal kelemahan-kelemahan Persebaya di babak pendahuluan. Banyak pos-pos yang bisa diperkuat di antaranya sektor belakang dan tengah. Penambahan pemain ini penting karena di babak 16 besar, Persebaya akan menjumpai lawan-lawan yang relatif berat.
Menunggu Pemain Asing
Menunggu Pemain Asing
Kartun: Bambang Jmbg
Derby Hijau-Hijau di Partai Puncak
Persebaya akan menghadapi PSMS Medan di partai puncak Liga 2 2017. Derby dua kesebelasan yang memakai kostum hijau-hijau ini akan berlangsung ketat. Meski laga ini tak berpengaruh terhadap lolosnya kedua tim ke Liga 1. Pertaruhan gengsi dua tim perserikatan akan tersaji di lapangan Gelora Bandung Lautan Api.
Manajemen-Bonek Bersatu Bangun Persebaya
Meski di masa lalu hubungan antara manajemen dengan Bonek begitu panas, kini saatnya masing-masing pihak bekerjasama membangun Persebaya.
Masalah-Masalah Yang Bakal Dihadapi Panpel di Liga 1
Keruwetan-keruwetan saat Celebration Game kemungkinan besar bakal dihadapi panpel Persebaya di Liga 1 nanti. Masalah-masalah yang menjadi "tradisi" di laga-laga kandang Persebaya siap menghampiri panpel. Untuk itu, dibutuhkan kesiapan panpel dalam menggelar pertandingan. Panpel harus menyiapkan solusi jika masalah-masalah tersebut kembali muncul. Siapkan rencana A, B, C, hingga Z menghadapi potensi masalah. Buatlah simulasi mengatasi masalah dengan melibatkan semua stakeholder Persebaya. Jalin komunikasi dengan pihak-pihak terkait. Mungkin saja ada pihak-pihak yang tidak mau mendukung Persebaya. Namun jangan fokus kepada itu dan segera temukan solusi. Jangan lelah untuk belajar!
Tunjukkan Semangat Suroboyomu, Cak!
Setiap pemain yang mengenakan seragam Persebaya harus sadar jika mereka membawa nama Surabaya.
Patahkan Baja Cilegon!
Pertandingan final Persebaya melawan Cilegon United nanti malam (8/3) diperkirakan bakal berjalan seru. Dua tim pernah bertemu di babak penyisihan grup. Waktu itu, Green Force kalah tipis 1-2 atas Cilegon lewat dua gol Jalwandi. Bisa dikatakan, partai final ini adalah upaya Persebaya membalaskan dendamnya. Dengan performa para pemain yang semakin meningkat, peluang untuk mematahkan kekuatan Cilegon sangat terbuka.
Kombo 09: Calo Tiket Mbleset
Gondol mencoba peruntungan dengan menjadi calo tiket. Ia sudah memborong tiket-tiket yang ia dapat dari seorang kenalan. Meski sudah diperingatkan Kombo, ia tetap ngotot untuk menjual tiket dengan harga tinggi.