psms medan Archives | Emosi Jiwaku https://emosijiwaku.com/tag/psms-medan/ Portal informasi terpercaya dan terkini tentang Persebaya dan Bonek Tue, 13 Oct 2020 10:32:16 +0000 en-US hourly 1 145948436 Djanur Tak Tutup Kemungkinan Rekrut Mantan Persib dan PSMS https://emosijiwaku.com/2018/12/06/djanur-tak-tutup-kemungkinan-rekrut-mantan-persib-dan-psms/ Thu, 06 Dec 2018 04:05:37 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=22551 Bursa transfer akan dibuka setelah berakhirnya kompetisi Liga 1 musim ini. Pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman tak menutup kemungkinan bakal merekrut mantan anak buahnya di Persib Bandung dan PSMS Medan.

The post Djanur Tak Tutup Kemungkinan Rekrut Mantan Persib dan PSMS appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Bursa transfer akan dibuka setelah berakhirnya kompetisi Liga 1 musim ini. Pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman tak menutup kemungkinan bakal merekrut mantan anak buahnya di Persib Bandung dan PSMS Medan.

Djanur baru menangani Persebaya di pekan ke-21 Liga 1. Artinya, pelatih asal Majalengka itu tak sempat mencicipi bursa transfer paruh musim bersama Persebaya. Pemain-pemain yang ada di Persebaya saat ini merupakan pilihan dari pelatih Persebaya sebelumnya, Angel Alfredo Vera.

Nah, menghadapi kompetisi musim depan, Djanur sudah punya kewenangan penuh untuk merekrut pemain. Beberapa mantan pemainnya di PSMS dan Persib juga tak luput dari radar.

“Kami pasti berbenah, kami akan cari dimana saja yang kurang, kami harus menggeliat (di bursa transfer), (merekrut pemain) Persib, PSMS bukan hal yang mustahil mungkin saja,” ujar Djanur.

Sebelumnya Djanur sempat melatih PSMS Medan di musim 2017-2018 dan Persib Bandung 2012-2017. Djanur sukses membawa PSMS Medan menjadi runner-up Liga 2 musim lalu dan membawa satu gelar juara ISL 2014 bersama Persib.

Sudah Sempat Ditolak

Salah satu posisi yang rawan bagi Persebaya musim ini adalah di posisi bek kanan. Green Force hanya memiliki Abu Rizal Maulana sebagai bek kanan murni. Syaifudin yang beberapa laga terakhir dipercaya di bek kanan sebenarnya berposisi sebagai bek tengah.

“Salah satunya itu memang (bek kanan), tapi kalau kandidat belum ada walaupun sudah ada satu dan ditolak, tidak dilepas klubnya, artinya saya harus mencari pemain lain,” ungkap Djanur. (riz)

The post Djanur Tak Tutup Kemungkinan Rekrut Mantan Persib dan PSMS appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
22551
Konpers Djanur: Grogi Bertemu Wartawan, Motivasi Pemain PSMS https://emosijiwaku.com/2018/12/01/konpers-djanur-grogi-bertemu-wartawan-motivasi-pemain-psms/ Sat, 01 Dec 2018 03:14:11 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=22472 Pelatih Djadjang Nurdjaman menghadiri konpers pra laga PSMS Medan melawan Persebaya. Laga kedua tim akan digelar di Stadion Teladan, Sabtu (1/12) mulai pukul 18.30 WIB. Ia didampingi penjaga gawang Persebaya, Miswar Saputra

The post Konpers Djanur: Grogi Bertemu Wartawan, Motivasi Pemain PSMS appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Pelatih Djadjang Nurdjaman menghadiri konpers pra laga PSMS Medan melawan Persebaya. Laga kedua tim akan digelar di Stadion Teladan, Sabtu (1/12) mulai pukul 18.30 WIB. Ia didampingi penjaga gawang Persebaya, Miswar Saputra.

Tentang laga melawan PSMS

Ngomong apa ya? Biasanya lancar. Agak grogi nih banyak sekali wartawannya. OK. Kali ini saya datang kembali ke Medan untuk bertemu dengan PSMS yang notabene mayoritas pemain yang saya bentuk di Liga 1 ini berawal dari Liga 2. Betul yang tadi disampaikan, bahwa saya bersama pemain naik ke Liga 1 tahun lalu, tepatnya baru kemarin, tanggalnya baru kemarin.

Dan sekarang saya harus berhadapan dengan mereka. Pastinya saya akan bertindak profesional. Saya pikir perpindahan pelatih dari satu klub ke klub lain adalah hal yang wajar. Semua pasti profesional. Ketika saya membela klub yang sekarang, saya pasti mati-matian ingin menuai hasil maksimal. Artinya bersama Persebaya, saya akan berjuang dengan pemain, secara maksimal untuk meraih poin penuh. Karena kami masih punya target, masih punya ambisi untuk memenangkan 2 pertandingan sisa. Sehingga kalau tambahan 6 poin, Insya Allah, kami bisa bertengger di papan atas. Mungkin saja bisa jadi nomor 3, jadi itu suatu posisi yang sangat terhormat. Kenapa tidak diperjuangkan?

Saya tidak ingin melihat PSMS seperti apa? Jadi profesional. Sekali lagi saya ingin berjuang maksimal, tolong dicatat nih, apalagi ada wartawan Surabaya. Di lapangan keadaan ini bisa dipelintir. Jadi saya profesional dan ingin berjuang dengan Persebaya untuk meraih 3 poin .

Tentang apakah ada keinginan membantu PSMS

Sekali lagi, tadi sudah saya buka bahwa saya akan berlaku dan bertindak profesional. Gak mungkin saya melacurkan diri. Penegasannya, gak mungkin saya melacurkan diri. Dan apa yang bisa saya berikan ke pemain? He…kalian ngalah! Kan gak mungkin. Gak mungkin dan sangat gak mungkin seorang  pelatih akan melacurkan diri demi hal-hal yang tidak apa.. . apalagi di saat seperti ini. Sekarang ini kita lagi hangat-hangatnya masyarakat Indonesia memperbincangkan ini. Bagaimana dan mau seperti apa sepak bola kita? Ditambah lagi di sana ada dagelan di Stadion Teladan besok.

Tentang mantan pelatih yang pernah membantu PSMS

Saya sudah cukup membantu PSMS. Sudah cukup menaikkan ke Liga 1. Kemudian pada akhirnya sekarang berhadapan lagi ya itu tadi. Jawabanya harus profesional.

Tentang tanggapan jika PSMS kembali ke Liga 2

Efek dari hasil pertandingan besok saya tidak tahu. Dan saya pikir PSMS masih bisa diperjuangkan. Jadi hasilnya tetap saya fokus pada tim sendiri. Tidak akan melihat PSMS. Dan PSMS pun belum kiamat. Kalaupun misal kalah dari kami besok belum kiamat. Masih ada 2 pertandingan lagi.

Tentang materi pemain PSMS

Nah untuk soal itu tentunya saya sangat hafal. Dengan situasi atau keadaan tim PSMS sendiri. Jadi pasti yang harus diwaspadai motivasi mereka. Katanya, saya juga dengar sih ada bonus yang berlipat dan segala macam. Pasti motivasi itu yang selalu saya antisipasi.

Tentang 3 pemain asing baru PSMS

Saya sebetulnya cinta PSMS. Biasa mengikuti sepak terjang PSMS. Termasuk perekrutan kemarin dan pertandingan demi pertandingan saya ikuti juga. Saya melihat apa dari pemain asingnya ini tidak terlalu jauh berbeda dengan penampilan pemain-pemain asing yang terdahulu ketika di PSMS. Bisa diketahui tapi kira-kira tidak ada yang menonjol dan spesial. (*)

The post Konpers Djanur: Grogi Bertemu Wartawan, Motivasi Pemain PSMS appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
22472
Djanur Berambisi Menyapu Bersih Dua Laga Sisa https://emosijiwaku.com/2018/12/01/djanur-berambisi-menyapu-bersih-dua-laga-sisa/ Sat, 01 Dec 2018 02:33:25 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=22470 Persebaya akan menjalani lanjutan laga ke-33 Liga 1 2018 dengan menghadapi runner up Liga 2 2017, PSMS Medan. Dalam konferensi pers pra laga yang diselenggarakan kemarin (30/11), pelatih Persebaya Djadjang Nurdjaman menargetkan meraih kemenangan dalam dua laga sisa melawan PSMS dan PSIS Semarang (9/12)

The post Djanur Berambisi Menyapu Bersih Dua Laga Sisa appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Persebaya akan menjalani lanjutan laga ke-33 Liga 1 2018 dengan menghadapi runner up Liga 2 2017, PSMS Medan. Dalam konferensi pers pra laga yang diselenggarakan kemarin (30/11), pelatih Persebaya Djadjang Nurdjaman menargetkan meraih kemenangan dalam dua laga sisa melawan PSMS dan PSIS Semarang (9/12).

“Persebaya datang ke sini akan berjuang secara maksimal untuk meraih poin penuh. Karena kami masih punya target, masih punya ambisi  untuk memenangkan 2 pertandingan sisa sehingga kalau tambahan 6 poin, Insya Allah, kami bisa bertengger di papan atas. Mungkin saja bisa jadi nomor 3, suatu posisi yang sangat terhormat. Kenapa tidak diperjuangkan?” ujar Djanur terkait laga menghadapi PSMS Medan

Ditanyai mengenai kondisi terkini PSMS yang notabene adalah mantan tim Djanur, ia memilih fokus terhadap timnya sendiri. “Saya tidak ingin melihat kondisi PSMS lagi seperti apa. Jadi profesional. Sekali lagi saya ingin berjuang maksimal. Jadi saya profesional dan ingin berjuang dengan Persebaya untuk meraih 3 poin,” kata Djanur.

PSMS Medan merupakan tim yang musim lalu dibawa Djanur promosi ke Liga 1 setelah menjadi runner up Liga 2 2017. Mayoritas pemain PSMS saat ini juga merupakan tim bentukan dari Djanur. Uniknya, pada konferensi pers kemarin Djanur terlihat sedikit grogi dan tidak seperti biasanya dalam menjawab pertanyaan dari wartawan. (mni)

The post Djanur Berambisi Menyapu Bersih Dua Laga Sisa appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
22470
Data dan Fakta PSMS vs Persebaya https://emosijiwaku.com/2018/11/30/data-dan-fakta-psms-vs-persebaya/ Fri, 30 Nov 2018 07:06:28 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=22445 Awal Desember 2018 ini akan tersaji duel klasik era perserikatan akan terjadi pada Sabtu (1/12) di Stadion Teladan Medan. PSMS Medan akan menjamu Persebaya dalam pekan ke-33 Liga 1. Dua klub dengan berbeda kepentingan menjanjikan laga ketat dan seru.

The post Data dan Fakta PSMS vs Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Awal Desember 2018 ini akan tersaji duel klasik era perserikatan akan terjadi pada Sabtu (1/12) di Stadion Teladan Medan. PSMS Medan akan menjamu Persebaya dalam pekan ke-33 Liga 1. Dua klub dengan berbeda kepentingan menjanjikan laga ketat dan seru.

PSMS Tim Paling Banyak Kebobolan

PSMS Medan saat ini adalah penghuni dasar klasemen atau peringkat 18. Telah memainkan 31 laga, tim Ayam Kinantan hanya mengumpulkan 34 poin. Menyisakan tiga laga, selain menghadapi Persebaya, PSMS akan menghadapi PSM Makassar dan PS TIRA.

Tim asuhan Peter Butler ini sangat buruk dalam hal pertahanan. Mereka sudah kebobolan 61 gol menjadikan PSMS sebagai tim terburuk dari semua kontestan Liga 1. PSMS sudah 17 kali mengalami kekalahan dan 4 kali hasil imbang. Dari 10 kali kemenangan, 9 diantaranya adalah kemenangan di Stadion Teladan. Di laga terakhirnya di Jayapura, gawang PSMS kebobolan tiga gol.

Dengan kondisi ini, PSMS sangat rawan terdegradasi. Musim lalu PSMS sama seperti Persebaya masih berada di Liga 2. Jadi dalam laga nanti sudah pasti tim kebanggaan Medan akan berjuang sekuat tenaga untuk meraih tiga poin.

Persebaya Tim Paling Produktif

Tim tamu Persebaya datang dengan kepercayaan diri tinggi. Empat laga terakhir diakhiri dengan kemenangan. Persija, PSM, Bali United, dan Bhayangkara FC merasakan keganasan tim berjuluk Green Force ini.

Persebaya datang ke Medan dengan kekuatan penuh dan hanya menyisakan Oktafianus Fernando yang terkena akumulasi. Anak asuh Djadjang Nurdjaman akan mengejar poin untuk tetap naik dalam posisi klasemen. Saat ini, Persebaya menempati posisi 6 dalam klasemen sementara sampai pekan ke-32.

Dengan catatan 32 kali main, Persebaya memetik 13 kemenangan. Persebaya sendiri adalah tim paling produktif dengan 59 gol. Dari 20 dari gol tersebut dicetak oleh David da Silva. Prestasi pemain asal Brasil ini menjadikannya top skor sementara Liga 1.

Irfan Jaya, pencetak dua gol saat mengalahkan PSMS di final Liga 2, juga turut serta ke Medan sekembalinya membela Timnas di piala AFF 2018.

 

Data dan Fakta:

  1. PSMS saat ini adalah juru kunci klasemen atau peringkat 18 Liga 1 2018.
  2. Djadjang Nurdjaman adalah mantan pelatih PSMS Medan dari Liga 2 sampai awal putaran pertama Liga 1.
  3. PSMS saat ini ditangani pelatih asing yaitu Peter Butler mantan pelatih Persipura.
  4. Laga pekan ke-33 bagi kedua tim adalah pertemuan ketiga di tahun 2018.
  5. Persebaya tim pertama di Liga 1 yang mencapai 50 gol. Jika mencetak satu gol dalam laga nanti akan menjadi tim pertama yang mencetak 60 gol.
  6. Dua partai tandang terakhir Persebaya mencetak 6 gol, sementara dua laga kandang terakhir PSMS mencetak 6 gol.
  7. Reinaldo Lobo (PSMS) dan Oktafianus Fernando (Persebaya) akan absen karena akumulasi kartu.

 

Komentar Pelatih:

Peter Butler:

“Mereka punya Osvaldo Hay, Oktafianus. Ada banyak lagi. Mungkin mereka pemain muda dengan kualitas yang paling baik. Mereka ‘mencuri’ banyak pemain dari Papua. Jadi harus waspada, baik bertahan dan menyerang, dengan set pieces.”

 

Djadjang Nurdjaman:

”Kami tidak boleh besar kepala. Tapi kami harus percaya diri. Tim papan atas saja bisa kami kalahkan, apalagi melawan tim juru kunci seperti PSMS Medan. Kami target harus menang.”

 

Lima Laga Terakhir:

PSMS
24/11/2018: Persipura vs PSMS 3-1                                 
17/11/2018: PSMS vs Madura United 3-3              
9/11/2018: Persib vs PSMS 0-1                      
3/11/2018: PSMS vs Borneo FC  3-2            
28/10/2018: Arema FC vs PSMS 5-0

 

Persebaya
26/11/2018: Persebaya vs Bhayangkara FC 1-0               
18/11/2018: Bali United vs Persebaya 2-5              
10/11/2018: Persebaya vs PSM Makassar 3-0
4/11/2018: Persebaya vs Persija Jakarta 3-0            
30/10/2018: Persipura vs Persebaya 3-1

 

Rekor Pertemuan:

28/11/2017 Final Liga 2: Persebaya vs PSMS 3-2

3/2/2018 Piala Presiden : PSMS vs Persebaya 3-3 (4-3p)

18/7/2018 Liga 1 Putaran Pertama: Persebaya vs PSMS 2 – 0

 

Prediksi Susunan Pemain:

PSMS: Abdul Rohim (GK), Dani Pratama, M Robby Roni Fatahillah, Alwi Slamat, Fredyan Wahyu, Legimin Raharjo, Abdul Azis, Felipe Martin, Shohei Matsunaga, Frets Butuan

Pelatih: Peter Butler

 

PERSEBAYA: Miswar Saputra (GK), M Syaifudin, Fandry Imbiri, Otavio Dutra, Ruben Sanadi, Misbakus Solikin, Fandi Eko Utomo, Rendi Irwan, Osvaldo Haay, Irfan Jaya, David da Silva

Pelatih: Djadjang Nurdjaman

The post Data dan Fakta PSMS vs Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
22445
Ini Harga Tiket Laga PSMS vs Persebaya https://emosijiwaku.com/2018/11/30/ini-harga-tiket-laga-psms-vs-persebaya/ Fri, 30 Nov 2018 06:23:09 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=22442 Tiket laga PSMS menghadapi Persebaya untuk laga besok Sabtu (1/12) sudah bisa diperoleh mulai hari ini. Laga pekan ke-33 Liga 1 ini akan dimulai pukul 18.30 WIB

The post Ini Harga Tiket Laga PSMS vs Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Tiket laga PSMS menghadapi Persebaya untuk laga besok Sabtu (1/12) sudah bisa diperoleh mulai hari ini. Laga pekan ke-33 Liga 1 ini akan dimulai pukul 18.30 WIB.

Melalui akun Instagramnya, PSMS mengumumkan lokasi penjualan tiket dan harga untuk laga besok malam. Loket.com dan Go Tix untuk online. Sedang untuk offline di PSMS Store Stadion Kebun Bunga, Jl. Candi Borobudur pada 30 November 2018 pukul 14.30-19.00 WIB dan Stadion Teladan pada 1 Desember 2018 di Pintu Utara pukul 13.00-18.30 WIB. (bim)

 

Berikut harga tiket laga PSMS vs Persebaya:

Tribun Utara/Selatan: Rp 35.000

Tribun Timur: Rp 50.000

Tribun Barat: Rp 75.000

VIP: Rp 150.000

The post Ini Harga Tiket Laga PSMS vs Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
22442
Inilah 18 Pemain Persebaya yang Dibawa ke Medan https://emosijiwaku.com/2018/11/29/inilah-18-pemain-persebaya-yang-dibawa-ke-medan/ Thu, 29 Nov 2018 06:21:40 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=22433 Kekuatan penuh Persebaya dibawa pelatih Djadjang Nurdjaman menuju Medan hari ini, Kamis (29/11). Persebaya akan menghadapi PSMS Medan pada Sabtu (1/12). Laga pekan ke-33 ini menurut rencana akan dimulai pada pukul 18.30 WIB dan disiarkan langsung Indosiar

The post Inilah 18 Pemain Persebaya yang Dibawa ke Medan appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Kekuatan penuh Persebaya dibawa pelatih Djadjang Nurdjaman menuju Medan hari ini, Kamis (29/11). Persebaya akan menghadapi PSMS Medan pada Sabtu (1/12). Laga pekan ke-33 ini menurut rencana akan dimulai pada pukul 18.30 WIB dan disiarkan langsung Indosiar.

Sebanyak 18 pemain diberangkatkan Green Force. Oktafianus Fernando tidak ada dalam skuad karena terkena akumulasi kartu kuning. Dua pemain asing Persebaya, Otavio Dutra dan David da Silva, juga dibawa ke Medan. Dua penjaga gawang yang dibawa yakni Miswar Saputra dan Dimas Galih. (bim)

Berikut daftar nama pemain Persebaya:

  1. Miswar Saputra
  2. Dimas Galih
  3. Mokhammad Syaifuddin
  4. Fandry Imbiri
  5. Otavio Dutra
  6. OK John
  7. Rachmat Irianto
  8. Ruben Sanadi
  9. Abu Rizal Maulana
  10. Muhammad Hidayat
  11. Misbakus Solikin
  12. Fandi Eko Utomo
  13. Rendi Irwan S
  14. Ferinando Pahabol
  15. Osvaldo Haay
  16. David da Silva
  17. Irfan Jaya
  18. Riky Kayame

The post Inilah 18 Pemain Persebaya yang Dibawa ke Medan appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
22433
Berapa Rekor Kemenangan Beruntun Terbanyak Persebaya? https://emosijiwaku.com/2018/11/29/berapa-rekor-kemenangan-beruntun-terbanyak-persebaya/ Thu, 29 Nov 2018 03:04:53 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=22431 Persebaya akan bermain di Kota Medan, Sumatera Utara, Sabtu (1/12) besok). Di partai pekan ke-33 ini, Tim Bajul Ijo akan meladeni tantangan PSMS Medan yang sedang terpuruk di dasar klasemen

The post Berapa Rekor Kemenangan Beruntun Terbanyak Persebaya? appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Persebaya akan bermain di Kota Medan, Sumatera Utara, Sabtu (1/12) besok). Di partai pekan ke-33 ini, Tim Bajul Ijo akan meladeni tantangan PSMS Medan yang sedang terpuruk di dasar klasemen.

Sebelum berangkat ke Medan, Persebaya sudah mencatatkan rekor kemenangan empat kali berurutan. Andai bisa menang besok, maka kemenangan kelima beruntun akan menyamai pencapaian Tim Persebaya di Liga Kansas musim 1996/97 yang dua kali dalam semusim mencatatkan 5 kemenangan konsekutif.

Tetapi tahukah Anda bahwa rekor kemenangan beruntun terbanyak dalam satu musim dipegang oleh Tim Persebaya Surabaya di Liga Bank Mandiri VII Tahun 2001? Saat dilatih oleh Rudy William Keeltjes inilah Mursyid Effendi dkk mencatatkan 11 kemenangan berurutan mulai dari 18 Februari 2001 dengan kemenangan 1-0 atas PKT Bontang di kandang hingga tanggal 1 Juli 2001 saat menggunduli Persijap Jepara 5-0 di Stadion Gelora 10 November, Tambaksari.

Rekor ini dihentikan pada tanggal 4 Juli 2001 oleh klub Gelora Putra Delta (GPD) yang mampu menahan imbang 1-1 Persebaya di Surabaya. (dpp)

The post Berapa Rekor Kemenangan Beruntun Terbanyak Persebaya? appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
22431
David da Silva Akan Dibuat “Pincang” di Medan https://emosijiwaku.com/2018/11/29/david-da-silva-akan-dibuat-pincang-di-medan/ Thu, 29 Nov 2018 02:59:54 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=22429 Persebaya akan datang ke Medan dengan membawa top skor sementara Liga 1, David da Silva, yang telah mencetak 20 gol hingga pekan ke-32. Laga ini juga menarik karena pelatih Persebaya Djadjang Nurdjaman adalah pelatih yang membawa PSMS Medan ke Liga 1

The post David da Silva Akan Dibuat “Pincang” di Medan appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Persebaya akan datang ke Medan dengan membawa top skor sementara Liga 1, David da Silva, yang telah mencetak 20 gol hingga pekan ke-32. Laga ini juga menarik karena pelatih Persebaya Djadjang Nurdjaman adalah pelatih yang membawa PSMS Medan ke Liga 1.

Catatan gol yang sudah diciptakan striker asal Brasil ini cukup membuat pelatih PSMS Medan berpikir panjang. Peter Butler akan mewaspadai secara khusus striker asal Brasil itu.

Dikutip dari Tribun Medan, Peter Butler akan berusaha membuat “pincang” David da Silva, sama seperti saat melawan Persela, Persija dan Persib beberapa waktu lalu.

“Kita tahu setiap tim punya pemain kualitas. Kemarin kita lawan Persija ada Simic, Persela ada Loris dan Persib ada Ezechiel, tapi mereka pincang kita buat. Tapi kita punya pemain bawah, Roni dan Dani main bagus untuk menjaga mereka. Saya sudah punya game plan untuk itu,” kata pelatih asal Inggris ini.

Menurut Butler dirinya tidak hanya fokus ke David saja tetapi tetap mewaspadai semua pemain yang bisa menimbulkan masalah buat lini pertahanan PSMS.

“Kita tidak bisa fokus satu pemain saja. Ada banyak pemain berbahaya. Tapi tetap harus waspada kepada pemain yang akan membuat masalah di tim kita. Harus ganggu persiapan mereka untuk cetak gol di sini,” tuturnya.

David da Silva dkk baru akan bertolak ke Medan hari ini (29/11). Sesuai jadwal Persebaya akan melakukan official training H-1 jelang laga di Stadion Teladan, Medan. (bim)

The post David da Silva Akan Dibuat “Pincang” di Medan appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
22429
Dua Kali ke GBT, Peter Butler Belum Pernah Menang Lawan Persebaya https://emosijiwaku.com/2018/07/19/dua-kali-ke-gbt-peter-butler-belum-pernah-menang-lawan-persebaya/ Thu, 19 Jul 2018 04:29:14 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=18519 Kemenangan Persebaya atas tamunya PSMS Medan tadi malam (18/7), menjadi kemenangan pertama Alfredo Vera atas pelatih asing selama Liga 1 bergulir. Namun di lain sisi, Peter Butler adalah pelatih yang belum bisa mengalahkan Persebaya di dua pertemuan terakhirnya.

The post Dua Kali ke GBT, Peter Butler Belum Pernah Menang Lawan Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Kemenangan Persebaya atas tamunya PSMS Medan tadi malam (18/7), menjadi kemenangan pertama Alfredo Vera atas pelatih asing selama Liga 1 bergulir. Namun di lain sisi, Peter Butler adalah pelatih yang belum bisa mengalahkan Persebaya di dua pertemuan terakhirnya.

Pelatih asal Inggris tersebut sudah bertemu Persebaya selama putaran pertama bergulir. Pertemuan pertama terjadi saat Peter menangani Persipura Jayapura. Persebaya sebagai tuan rumah dipaksa imbang oleh tim Mutiara Hitam 1-1 (29/5).

Pada pertemuan kedua, Peter bukan lagi menjadi pelatih Persipura namun sebagai pelatih PSMS. Pelatih yang pernah menjadi pemain West Ham United 1994 awalnya tidak direncanakan duduk di bangku cadangan akibat regulasi. Namun di detik-detik terakhir, PSSI mengesahkannya menjadi pelatih PSMS.

“Mungkin para pemain sudah kehilangan kepercayaan diri mereka karena selalu kalah, Jad kita mulai rekontruksi, membangun tim baru untuk putaran kedua,” ujar pria berusia 51 tahun saat konfrensi pers setelah laga.

Kekalahan ini menyebabkan PSMS terpuruk di dasar klasemen sementara dengan raihan 15 poin. Ayam Kinantan mengalami 11 kali kekalahan. (ets)

The post Dua Kali ke GBT, Peter Butler Belum Pernah Menang Lawan Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
18519
Persebaya Akui Babak Pertama Kurang Tenang https://emosijiwaku.com/2018/07/19/persebaya-akui-babak-pertama-kurang-tenang/ Thu, 19 Jul 2018 04:12:40 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=18515 Persebaya mampu menutup matchday 16 Liga 1 dengan mengalahkan PSMS Medan tadi malam (18/7) dengan skor 2-0. Sempat kebingungan di awal-awal laga, Persebaya perlahan mulai lebih tenang dan mengontrol pertandingan semalam.

The post Persebaya Akui Babak Pertama Kurang Tenang appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Persebaya mampu menutup matchday 16 Liga 1 dengan mengalahkan PSMS Medan tadi malam (18/7) dengan skor 2-0. Sempat kebingungan di awal-awal laga, Persebaya perlahan mulai lebih tenang dan mengontrol pertandingan semalam.

Persebaya hampir kecolongan di babak pertama. Lewat kecepatan Firza dan Erwin, berulang kali lini pertahanan Persebaya dibuat kalang kabut. Beruntung penyelesaian akhir yang kurang maksimal membuat gol tidak tercipta.

Alfredo Vera melihat anak asuhnya sedikit kesusahan menembus lini belakang Ayam Kinantan, langsung memberikan instruksi agar lebih tenang. “20 menit pertama kami sedikit susah untuk menguasai lapangan, setelah itu kami lebih tenang dan bisa lebih kontrol pertandingan,” ujar pelatih asal Argentina tersebut.

Para pemain di lapangan juga merasakan hal tersebut. Oktafianus Fernando mengaku jika babak pertama Persebaya kurang bermain baik. “Awal babak pertama kami bermain kurang baik, dan itu menjadi evaluasi untuk semua” ungkapnya.

“Kami bermain lebih tenang, lebih bisa mengatur tempo di babak kedua, dan itu kuncinya,” imbuh pemain bernomor punggung 8 tersebut.

Dengan raihan 3 poin, Persebaya naik ke posisi 11 klasemen sementara Liga 1 dengan total 22 poin. Bajul Ijo masih menyisakan 1 laga kandang di putaran pertama melawan Persib Bandung, yang rencananya akan digelar 26 Juli mendatang. (ets)

The post Persebaya Akui Babak Pertama Kurang Tenang appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
18515