rendi irwan Archives | Emosi Jiwaku https://emosijiwaku.com/tag/rendi-irwan/ Portal informasi terpercaya dan terkini tentang Persebaya dan Bonek Sun, 13 Dec 2020 06:04:25 +0000 en-US hourly 1 145948436 Harapan Rendi Untuk David Dan Konate https://emosijiwaku.com/2020/12/13/harapan-rendi-untuk-david-dan-konate/ Sun, 13 Dec 2020 06:04:25 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=40032 David da Silva dan Makan Konate dua pemain asing Persebaya Surabaya sudah menyatakan mundur dari tim berjuluk Bajol Ijo ini.

The post Harapan Rendi Untuk David Dan Konate appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – David da Silva dan Makan Konate dua pemain asing Persebaya Surabaya sudah menyatakan mundur dari tim berjuluk Bajol Ijo ini.

David sudah dua musim bersama Persebaya sedangkan Konate baru mengawali karirnya dan menjabat kapten tim kebanggaan bonek. Kepergian keduanya memberi kenangan tersendiri bagi salah satu pemain senior yakni Rendi Irwan.

Rendi mengenang David sebagai salah satu pemain yang mampu memberi motivasi kepada tim baik saat menang ataupun kalah. Menurut Rendi pemain asal Brasil ini merupakan sosok yang luar biasa.

“Banyak sih, kalau sama David bercanda pasti banyak tapi momen yang paling saya ingat di lapangan ketika lawan Arema waktu itu nangis dia di Kanjuruhan karena kita mengalami kekalahan. Terus akhirnya bisa bangkit karena dia bisa memotivasi sama saya Ruben waktu itu ‘ayo’,” ungkap Rendi dilansir dari laman Liga Indonesia.

“Itu momen sangat berharga bagi saya karena bukan hanya sebagai seorang striker tapi juga bisa memotivasi teman-temannya,”kata pemain yang identic dengan nomor punggung 12 ini.

Terhadap Makan Konate yang baru bergabung, Rendi mengatakan bahwa pemain asal Mali ini juga mempunyai kualitas yang sangat luar biasa. Konate yang sempat bermain di beberapa klub Indonesia ini bahkan ditunjuk sebagai kapten tim oleh Aji Santoso pelatih kepala Persebaya.

Rendi berharap David dan Konate dapat kembali lagi bergabung bersama tim berjuluk Bajul Ijo. Mereka sudah mempersembahkan gelar Piala Gubernur Jatim 2020 sebuah turnamen pramusim Februari lalu.

“Kalau sama Konate yang pasti sering sharing dia dulu di Arema seperti apa ketika bermain. Cuma saya belum lama berpasangan sama dia karena di turnamen pra musim kemarin, saya juga tidak mengikuti,” ujar Rendi.

“Hanya di liga kemarin saat lawan Persipura itu saja. Kalau latihan lainnya pasti kangen. Karena saya akui skill Konate memang sangat bagus. Apalagi dia juga ingin juara bersama Persebaya, ini belum tercapai mungkin agak tertunda saja. Mudah-mudahan bisa kembali ke Persebaya lagi,” pungkasnya.

Saat ini tersisa dua pemain asing yang dimiliki Persebaya yakni Mahmoud Eid dan Aryn Williams. Kepastian jadwal kompetisi yang tidak menentu membuat kedua pemain asing tersisa bisa juga mengikuti dua yang lain.

The post Harapan Rendi Untuk David Dan Konate appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
40032
Kronologi Hilangnya Akun Instagram Rendi Irwan https://emosijiwaku.com/2020/07/19/kronologi-hilangnya-akun-instagram-rendi-irwan/ Sun, 19 Jul 2020 05:35:18 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=33366 Rendi Irwan salah satu pemain senior Persebaya beberapa waktu lalu kehilangan akun media sosialnya yakni akun Instagram. Dengan nama akun @rendiirwan yang memiliki jumlah pengikut 157 ribu hilang dari jagad media sosial.

The post Kronologi Hilangnya Akun Instagram Rendi Irwan appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Rendi Irwan salah satu pemain senior Persebaya beberapa waktu lalu kehilangan akun media sosialnya yakni akun Instagram. Dengan nama akun @rendiirwan12 yang memiliki jumlah pengikut 157 ribu hilang dari jagad media sosial.

Media officer Persebaya Jonathan Yohvinno kepada media memberikan kronologi tentang hilangnya akun yang sudah centang biru atau terverifikasi tersebut.

“Tim media Persebaya langsung turun tangan mencoba menanganinya setelah Rendi melaporkan bahwa akun IG nya dihack oleh oknum”kata Vino panggilan pria berkacamata ini.

Menurut Vino pada kesempatan pertama tim media gagal mengembalikan akun tersebut karena ada oknum yang kembali mengambilnya lagi.

Kemudian tim media menempuh jalur lain yakni menghubungi pihak Facebook selaku stakeholder dari Instagram. Beberapa persyaratan dari Facebook dipenuhi oleh tim media maupun oleh Rendi sebagai pemilik akun.

“Dalam kurun waktu dua minggu Instagram tersebut dapat kami kembalikan seperti semula”pungkas Vino. (bim)

The post Kronologi Hilangnya Akun Instagram Rendi Irwan appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
33366
Bonek jadi Saksi, Rendi Sepakat dengan Bos Persebaya: Tambah Piala! https://emosijiwaku.com/2019/03/24/bonek-jadi-saksi-rendi-sepakat-dengan-bos-persebaya-tambah-piala/ Sun, 24 Mar 2019 04:41:21 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=24342 Ajang bertajuk Bonek Fair 2019 persembahan Kapal Api, sponsor utama Persebaya tahun 2019 berlangsung seru. Event yang dilaksanakan di parkir timur Plaza Surabaya tadi malam (23/3) itu menyedot kehadiran ribuan Bonek.

The post Bonek jadi Saksi, Rendi Sepakat dengan Bos Persebaya: Tambah Piala! appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Ajang bertajuk Bonek Fair 2019 persembahan Kapal Api, sponsor utama Persebaya tahun 2019 berlangsung seru. Event yang dilaksanakan di parkir timur Plaza Surabaya tadi malam (23/3) itu menyedot kehadiran ribuan Bonek.

Tak hanya itu, tim Persebaya datang hampir dengan menyertakan semua pemain, official dan menejemen. Presiden Persebaya Azrul Ananda juga hadir dalam Bonek Fair tersebut. Setelah berbagai macam lomba dan hiburan, di panggung yang megah skuad Persebaya untuk kompetisi 2019 diperkenalkan.

Dalam sambutannya, Rendi Irwan mewakili pemain mengucapkan terimakasih untuk Kapal Api yang terus mendukung Persebaya sejak liga 2 tahun 2017. Rendi juga berjanji akan berjuang lebih bagus bersama teman-temannya.

“Kita berharap pertama di Piala Presiden. Ingin lolos ke semifinal. Mohon doa restu. Dukungan dan doa Bonek sangat berarti. Untuk jadi juara. Kita tunggu di GBT,” ajak Rendi pada ribuan Bonek.

Sementara Bos Persebaya Azrul Ananda juga mengungkapkan hal senada, bahwa Kapal Api selalu bersama sejak awal kebangkitan Persebaya sampai saat ini. Azrul mengajak Bonek untuk selalu dan tetap memberi semangat kepada tim ini untuk bisa memberikan yang terbaik.

“Beri terus semangat pada tim dan pemain musim2019. Percayalah mereka akan lebih baik lagi. Kita semua ingin jadi juara. Semoga kita bisa menuju kesana (juara) dengan cara baik,”kata Azrul.

Harapan ini tentu sama dengan semua pecinta Persebaya. Bajol Ijo menikmati kali terakhir juara kompetisi kasta tertinggi adalah tahun 2004.

“Semoga koleksi piala Persebaya bertambah. Semoga bisa mengawali 2019 dengan baik,”pungkas Azrul.

Setelah itu para pemain dan seluruh Bonek yang hadir menyanyikan Song For Pride. Suasana Plaza Surabaya seakan disulap menjadi nuansa stadion, ketika beberapa Bonek menyalakan flare yang membuat malam itu makin bercahaya. (bim)

The post Bonek jadi Saksi, Rendi Sepakat dengan Bos Persebaya: Tambah Piala! appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
24342
Rendi Ingin Pensiun dari Jabatan Kapten Persebaya https://emosijiwaku.com/2018/12/20/rendi-ingin-pensiun-dari-jabatan-kapten-persebaya/ Thu, 20 Dec 2018 07:03:27 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=22791 Sejak Persebaya masih di Liga 2, Rendi Irwan dipercaya sebagai kapten tim berjuluk Green Force itu. Rendi juga dipercaya sebagai kapten saat Persebaya naik kasta di Liga 1.

The post Rendi Ingin Pensiun dari Jabatan Kapten Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Sejak Persebaya masih di Liga 2, Rendi Irwan dipercaya sebagai kapten tim berjuluk Green Force itu. Rendi juga dipercaya sebagai kapten saat Persebaya naik kasta di Liga 1. Dua tahun menyandang ban kapten rupanya sudah cukup bagi Rendi. Jika kontraknya diperpanjang Persebaya, ia akan menyerahkan ban kapten kepada pemain lain.

Sebelumnya, Rendi juga memasang status di story instagramnya yang menginginkan Misbakus Solikin menjadi kapten Persebaya musim depan.

“Setelah pertandingan selesai (lawan PSIS), saya bilang ke Solikin dan coach Bejo waktu itu. Mungkin sudah waktunya buat Solikin, Rian, atau siapa pun, bahkan Andik, Evan jika jadi ke sini. Saya berharap dia bisa memimpin tim ini lebih baik lagi,” kata Rendi usai latihan Persebaya di Stadion Jenggolo, Kamis (20/12).

Rendi sadar jika banyak pemain muda potensial yang bisa dikedepankan. “Saya mintanya itu. Tapi semua saya serahkan ke head coach. Saya sudah bilang jika saya disuruh melepas ban kapten dengan Misbakus sebagai kapten, walaupun kita main bersama, saya yakin dia bisa bermain lebih baik dari sebelumnya,” tambah pemain bernomor punggung 12 ini.

Bejo tidak langsung mengiyakan permintaan tersebut. Rendi menyebut jika Bejo meminta hal tersebut dibicarakan di kemudian hari.

“Saya sudah bilang ke manajemen bahwa saya bukan mengundurkan diri atau pindah klub. Itu tidak benar,” tegas Rendi mengklarifikasi jika keinginan melepas ban kapten bukan karena ia akan berganti klub.

Kontrak Rendi berakhir 31 Desember 2018. Meski belum ada kepastian diperpanjang, Rendi tetap memprioritaskan Persebaya sebagai klubnya untuk musim depan. (iwe)

The post Rendi Ingin Pensiun dari Jabatan Kapten Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
22791
Klarifikasi Rendi Irwan, Bertemu Andik hingga Minta Maaf ke Bonek https://emosijiwaku.com/2018/12/20/klarifikasi-rendi-irwan-bertemu-andik-hingga-minta-maaf-ke-bonek/ Thu, 20 Dec 2018 05:45:59 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=22786 Usai mengikuti latihan Persebaya di Stadion Jenggolo, Kamis (20/12), Rendi memberikan klarifikasi tentang permasalahan tersebut di depan para wartawan yang meliput. Berikut petikan wawancaranya.

The post Klarifikasi Rendi Irwan, Bertemu Andik hingga Minta Maaf ke Bonek appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Hubungan antara Rendi Irwan dengan Bonek merenggang pasca beredarnya screenshoot WA sang kapten. Screenshoot tersebut berisi ungkapan kekecewaan Rendi terhadap video yang viral usai Persebaya menang lawan PSIS. Dan video viral itu adalah video Andik yang hadir di Gelora Bung Tomo saat pertandingan terakhir Persebaya di Liga 1.

Usai mengikuti latihan Persebaya di Stadion Jenggolo, Kamis (20/12), Rendi memberikan klarifikasi tentang permasalahan tersebut di depan para wartawan yang meliput. Berikut petikan wawancaranya.

Tentang klarifikasi

Saya mohon maaf dengan apa yang saya katakan. Mungkin ada yang pro dan kontra karena waktu itu saya mengungkapkan perasaan dengan tata bahasa yang salah. Saya meminta maaf kepada Bonek atau siapa pun, termasuk Andik Vermansah.

Tentang pertemuan dengan Andik

Saya sempat bertemu dua kali dengan Andik tetapi tidak sempat melakukan klarifikasi. Hubungan saya baik-baik saja. Tapi itulah sepak bola. Mungkin ada kekecewaan saya yang melukai hati para pendukung Persebaya, saya minta maaf. Dengan (masalah) ini, kita bisa belajar lebih baik khususnya saya dalam menyikapi apapun yang terjadi dalam tim. Saya juga minta maaf kepada official Persebaya yang sempat membuat kondisi tim tidak kondusif. Tapi alhamdulillah sekarang sudah kondusif.

Tentang waktu pertemuan dengan Andik

Saya bertemu dengan Andik dua kali, sehari dan seminggu setelah pertandingan. Saya sebenarnya mau klarifikasi. Tapi ya sudahlah, biar Andik yang menjelaskan.

Tentang Andik ke Persebaya

Saya ingin tegaskan bahwa tidak ada niat saya menghentikan Andik ke sini (Persebaya). Karena beberapa Bonek berpikir saya ingin menghentikannya. Silakan tanya ke manajemen bahwa orang yang pertama kali mendatangkan (Andik) ke sini adalah saya. Masalah ini tidak akan selesai kalau Andik tidak ke sini. Sejak musim lalu saya sadar bahwa Bonek sampai kapan pun menginginkan Andik ke sini. Begitu pula Andik (ingin) ke sini. Tapi semua saya serahkan ke manajemen. Apapun itu hasilnya, saya yakin manajemen punya jalan terbaik buat Andik atau Evan Dimas.

Tentang koreo Bonek

Saya tidak pernah menyinggung masalah Bonek atau koreo. Dan saya juga minta maaf karena saya besar karena Persebaya dan Bonek. Jadi saya tahu kecintaan Bonek kepada Andik. Saya minta maaf sebesar-besarnya.

Tentang hubungan dengan Andik

Saya dan Andik sebenarnya baik-baik saja. Saya tidak mau mengganggu hubungan saya dengan Andik. Sejak kita (masih) amatir dengan gaji Rp 800 ribu sampai sekarang berjuta-juta bahkan Andik ber-miliaran. Rejeki Andik lebih di atas saya. Tapi saya tidak pernah iri dan dengki sama dia. Saya juga kadang bermain futsal dengan dia. Mungkin dengan kata-kata saya yang menyakitkan keluarga, saya minta maaf. (iwe)

The post Klarifikasi Rendi Irwan, Bertemu Andik hingga Minta Maaf ke Bonek appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
22786
Pilih Rendi Pemain Terbaik, Jafri Sastra Siap Tampung Musim Depan https://emosijiwaku.com/2018/12/09/pilih-rendi-pemain-terbaik-jafri-sastra-siap-tampung-musim-depan/ Sun, 09 Dec 2018 06:24:42 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=22637 Kapten Persebaya, Rendi Irwan, memang tidak mencetak gol di laga melawan PSIS kemarin.

The post Pilih Rendi Pemain Terbaik, Jafri Sastra Siap Tampung Musim Depan appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Kapten Persebaya, Rendi Irwan, memang tidak mencetak gol di laga melawan PSIS kemarin. Namun kontribusi pemain berusia 31 tahun atas kemenangan Persebaya sangat besar. Beberapa kali serangan melalui kaki Rendi merepotkan barisan pertahanan tim berjuluk Mahesa Jenar.

Pelatih PSIS, Jafri Sastra, tanpa ragu memilih Rendi sebagai pemain terbaik Persebaya. “Rendi mengambil peran penting. Ketika Rendi tidak bermain, ada perubahan permainan dari Persebaya. Dia pemain yang mempunyai mobilitas tinggi,” kata pelatih asal Payakumbuh ini.

Jafri menyebut Rendi sosok pemain yang konsisten dalam bermain. “Cara bermainnya konsisten dari menit ke menit, detik ke detik, sampai tim ini bisa mencapai level yang diinginkan Persebaya. Saya pegang Rendi Irwan,” kata Jafri.

Jafri berseloroh jika Persebaya tak mau memakai jasa Rendi, PSIS siap menampungnya. “Kalau Persebaya tak mau memakai Rendi, biar ke Semarang saja,” kata Jafri kepada Media Officer Persebaya, Yondang Tubangkit, sambil tersenyum.

Hingga musim berakhir, Rendi telah mencetak 2 gol untuk Persebaya. Permainannya yang konsisten tentu membuat peluangnya membela Persebaya kembali di musim depan sangat besar. (iwe)

The post Pilih Rendi Pemain Terbaik, Jafri Sastra Siap Tampung Musim Depan appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
22637
Rendi Irwan Bercerita Suka Duka Musim 2018 Bersama Persebaya https://emosijiwaku.com/2018/12/08/rendi-irwan-bercerita-suka-duka-musim-2018-bersama-persebaya/ Sat, 08 Dec 2018 02:04:41 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=22594 Kompetisi Liga 1 2018 hampir berakhir, banyak hal telah dilalui Persebaya Surabaya di tahun pertama kembali ke kasta tertinggi Liga Indonesia. Kapten Persebaya, Rendi Irwan mengungkapkan sedikit kesan pribadinya.

The post Rendi Irwan Bercerita Suka Duka Musim 2018 Bersama Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Kompetisi Liga 1 2018 hampir berakhir, banyak hal telah dilalui Persebaya Surabaya di tahun pertama kembali ke kasta tertinggi Liga Indonesia. Kapten Persebaya, Rendi Irwan mengungkapkan sedikit kesan pribadinya.

“Tahun ini bisa dibilang menyedihkan tapi juga ada bahagia,” ujar Rendi Irwan memandang lika-liku perjalanan Persebaya tahun ini.

“Di saat kami mengalami kekalahan begitu banyak itu cobaan bagi kami semua, dari pelatih, manajemen hingga ketika pergantian pelatih pun,” ungkap gelandang asal Dusun Klagen, Sukodono, Sidoarjo itu.

Jika dilihat ke belakang, perjalanan Persebaya musim ini memang tak semulus yang diharapkan. Green Force pernah berada dalam masa sulit ketika kalah beruntun atas PSIS Semarang, Persib Bandung dan akhirnya kalah di Stadion Marora dari Perseru Serui. Tiga kekalahan beruntun itu membuat pelatih Angel Alfredo Vera harus mundur dari jabatannya sebagai pelatih kepala.

Pergantian nahkoda dari Alfredo ke Djadjang Nurdjaman juga tak semulus yang dibayangkan. Djanur-sapan akrab Djadjang Nurdjaman- harus melalui proses trial and error sebelum menemukan racikan yang benar-benar pas bagi Persebaya.

Lima laga awal dilatih Djanur, Persebaya hanya mampu meraih satu kali kemenangan atas Mitra Kukar dan satu kali hasil imbang melawan Sriwijaya FC. Tiga laga lain melawan PS Tira, Arema FC dan Borneo FC berakhir dengan kekalahan.

“Setelah laga melawan Borneo, kami diskusi mencari penyebab kekalahan kami, syukur pemain tetap kompak,” ujar Rendi dalam kesempatan wawancara terpisah.

Setelah laga melawan Borneo FC itu Persebaya perlahan bangkit. Menghadapi tim-tim papan atas Persebaya justru berhasil meraih kemenangan besar lawan Persib Bandung, Madura United, Persija Jakarta, PSM Makassar, Bali United dan Bhayangkara FC.

“Kami syukuri di putaran kedua sampai akhir musim boleh dibilang bangkit dari keterpurukan, dulunya main kurang konsisten syukur empat pertandingan sebelum lawan PSMS (1/12) bisa meraih hasil baik,” ujar Rendi.

Selanjutnya di laga terakhir melawan PSIS Semarang (8/12), Rendi dan seluruh skuad Persebaya ingin memberikan yang terbaik untuk suporter. “Jika pelatih menurunkan saya selalu siap,” ucap Rendi. (riz)

The post Rendi Irwan Bercerita Suka Duka Musim 2018 Bersama Persebaya appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
22594
Rendi Berharap Bonek Kembali Penuhi GBT https://emosijiwaku.com/2018/11/07/rendi-berharap-bonek-kembali-penuhi-gbt/ Wed, 07 Nov 2018 01:01:08 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=21935 Laga menghadapi Persija Minggu (4/11) lalu masih banyak pujian untuk Bonek. Tak terkecuali datang dari kapten tim Rendi Irwan. Seusai laga, Rendi mengatakan bahwa sore itu Bonek sungguh luar biasa

The post Rendi Berharap Bonek Kembali Penuhi GBT appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Laga menghadapi Persija Minggu (4/11) lalu masih banyak pujian untuk Bonek. Tak terkecuali datang dari kapten tim Rendi Irwan. Seusai laga, Rendi mengatakan bahwa sore itu Bonek sungguh luar biasa.

“Sangat luar biasa. Sukses sekali. Penuh kreatifitas. Tanpa ada nyanyian rasis,” kata Rendi kepada EJ sambil menyeka keringatnya.

Rendi juga mempunyai harapan agar setiap laga Bonek terus menampilkan dukungan yang positif dan penuh kreatifitas.

“Saya harap bonek seperti ini terus. Semoga di laga kedepan akan selalu lebih baik lagi,” pungkas Rendi

Laga terdekat Persebaya adalah menjamu PSM Makasar pada pekan ke-30 Liga 1, Sabtu (10/11). Laga yang spesial karena tepat pada Hari Pahlawan. (bim)

The post Rendi Berharap Bonek Kembali Penuhi GBT appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
21935
Motivasi Diri Sendiri, Kunci Moncernya Penampilan Rendi https://emosijiwaku.com/2018/09/10/motivasi-diri-sendiri-kunci-moncernya-penampilan-rendi/ Mon, 10 Sep 2018 10:16:27 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=20433 Rendi percaya, keyakinan yang ia bangun di setiap laga dapat memacu dirinya untuk tampil all out.

The post Motivasi Diri Sendiri, Kunci Moncernya Penampilan Rendi appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Performa Rendi Irwan bersama Persebaya sedang bagus-bagunya. Dari tiga pertandingan liga terakhir bersama Bajul Ijo, Rendi sukses membukukan 2 gol dan tiga assist. Kapten Persebaya itu pun diharapkan kembali tampil moncer pada laga menghadapi PS TIRA, Selasa (11/9) besok.

Ditemui usai sesi jumpa pers jelang laga kontra PS TIRA, Rendi mengaku tak punya resep khusus terkai penampilan impresifnya. Ia mengaku hanya memotivasi diri sendiri setiap menjelang laga.

“Sebelum pertandingan saya selalu memotivasi diri sendiri. Kalau saya yakin bisa, pasti bisa,” kata Rendi

Rendi percaya, keyakinan yang ia bangun di setiap laga dapat memacu dirinya untuk tampil all out. “Saya selalu memotivasi diri sendiri. Setiap pertandingan sebagai pemain kami harus membuktikan bahwa kami bisa memberikan kontribusi,” tutur pemain yang identik dengan nomor 12 tersebut.

Jelang laga kontra PS TIRA, Rendi siap memimpin rekan-rekannya untuk memberikan yang terbaik.

“Kami menikmati latihan selama seminggu ini. Mudah-mudahan bisa memberikan hasil yang positif. Semua pemain bersemangat untuk pertandingan besok. Kami ingin memberikan yang terbaik,” imbuhnya.

Kedatangan sosok Djadjang Nurdjaman semakin menambah motivasi Rendi untuk memenangkan pertandingan besok.

“Ini laga perdana bersama coach Djanur. Kami ingin bantu beliau untuk meraih kemenangan. Semua pemain percaya pada coach Djanur, dan beliau percaya pada pemain,” tegas Rendi. (rvn)

The post Motivasi Diri Sendiri, Kunci Moncernya Penampilan Rendi appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
20433
Kembali Berharap pada Tuah Kapten Rendi https://emosijiwaku.com/2018/09/10/kembali-berharap-pada-tuah-kapten-rendi/ Mon, 10 Sep 2018 02:51:46 +0000 https://emosijiwaku.com/?p=20406 Rendi Irwan menjadi pemain paling on fire di skuat Persebaya saat ini. Bagaimana tidak, kapten Bajul Ijo tersebut sukses mencatatkan 2 gol dan 3 assist dari tiga pertandingan Liga 1 terakhirnya bersama Persebaya.

The post Kembali Berharap pada Tuah Kapten Rendi appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
EJ – Rendi Irwan menjadi pemain paling on fire di skuat Persebaya saat ini. Bagaimana tidak, kapten Bajul Ijo tersebut sukses mencatatkan 2 gol dan 3 assist dari tiga pertandingan Liga 1 terakhirnya bersama Persebaya. Menjamu PS TIRA pada laga pekan ke-21, Selasa (11/9) besok, Persebaya kembali berharap pada tuah sosok Rendi Irwan.

Penampilan Rendi sebelum jeda Asian Games memang istimewa. Lebih istimewa lagi, dari tiga pertandingan terakhir bersama Persebaya, pemilik nomor 12 itu tidak selalu menjadi starter.

Pada laga kontra Perseru di pekan ke-18, Rendi baru dimasukkan pada menit 71. Dua belas menit setelah memasuki lapangan, Rendi mencetak gol yang sempet memperkecil ketertinggalan Persebaya dari tuan rumah. Namun sayang, pada laga tersebut Persebaya harus mengakui keunggulan tuan rumah Perseru Serui dengan skor 1-3.

Laga kandang menghadapi Persela pada pekan ke-19 menjadi salah satu penampilan terbaik Rendi bersama Persebaya musim ini. Ia menjadi inspirator kebangkitan Bajul Ijo dengan mencetak 1 gol dan 1 assist dalam kemenangan 3-1 Persebaya atas Persela.

Penampilan heroik Rendi terus berlanjut pada pekan ke-20. Bertandang ke markas Barito Putera, Rendi lagi-lagi tampil impresif meskipun hanya menjadi pemain pengganti. Walaupun pada laga tersebut Persebaya takluk 2-3 dari Barito Putera, Rendi berhasil mencatatkan 2 assist untuk gol-gol yang dicetak oleh Rishadi Fauzi.

Musim ini, Rendi telah mencetak 2 gol dan 4 assist dari 15 penampilannya bersama Persebaya. Tren permainan Rendi Irwan yang terus menanjak tentu bisa menjadi bahan pertimbangan coach Djadjang Nurdjaman untuk menjadikan Rendi sebagai starter pada laga menghadapi PS TIRA. (rvn)

The post Kembali Berharap pada Tuah Kapten Rendi appeared first on Emosi Jiwaku.

]]>
20406