Klub Internal Akan Turunkan Gede Widiade dari Ketua Askot PSSI Surabaya

Gede Widiade. (Foto: bola.com)
Iklan

EJ – Klub internal Persebaya yang juga anggota Askot PSSI Surabaya berencana menurunkan Gede Widiade dari jabatannya sebagai Ketua Askot PSSI Surabaya. Hal ini merupakan keputusan dalam rapat yang digelar klub internal, Sabtu 23 Juli 2016.

Bertempat di RM Palem Asri, Jl RA Kartini, mereka memutuskan akan melakukan mosi tidak percaya kepada Gede Widiade selaku Ketua Askot PSSI Surabaya lainya, dengan alasan:

BACA:  Manajemen Persebaya Akan Temui PSSI Terkait Keanggotaan

1. Tidak dapat menyatukan kembali keanggotaan 30 klub internal Persebaya.

2. Selama dua tahun tidak ada kegiatan sama sekali, baik kompetisi maupun kegiatan pembinaan lainya.

Iklan

Dalam waktu dekat, surat mosi tidak percaya dari klub internal akan dikirim ke Asprov PSSI Jatim yang berisi pembekuan kepengurusan Gede Widiade. (boms)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display