Harga Tiket Mahal , Warga Bantul Protes

Stadion Sultan Agung, Bantul. Foto: Xiro Drone
Iklan

EJ – Penjualan Tiket laga PS TIRA menghadapi Persebaya Surabaya pada Jumat (13/4) baru akan dilakukan pada hari pertandingan. Hal ini disampaikan langsung oleh panpel melalui akun Instagram resmi PS TIRA (pstni_official).

Harga tiket dibagi menjadi 3 kategori, yaitu Ekonomi Rp 40.000, VIP Rp 60.000 dan VVIP Rp 75.000. Akan ada 4 ticket box yang disediakan disekitar Stadion Sultan Agung, Bantul. Ticket box sendiri baru akan dibuka pada 13.30 WIB, atau dua jam sebelum pertandingan dimulai.

BACA:  Aji Santoso Siapkan Opsi Pengganti Marselino

Kenaikan harga tiket ini dari semula untuk Ekonomi Rp 25.000 mendapat banyak protes dari warga sekitar Bantul. Hal ini terekam dalam komentar mereka di akun Instagram PS TIRA.

Berikut beberapa komentar protes mereka:

Iklan

@achid_fadhillah : Kalau pengen penonton banyak jangan mahal-mahal min.

@denmas_deda : Kok tiket e munggah medun koyo layangan dab. Perasaan wingi 25rb.

@andri.ismawan : Tiket murah aja sepi,apalagi tiket mahal.

@edysutanto664 : wis arep seneng ndukung PS TIRA … malah tiket e mundak.

@vidofar : larang je , sangu sekolahku ra samono.

Laga PS TIRA menjamu Persebaya merupakan lanjutan Liga 1 pekan keempat. Sesuai jadwal, kick-off pertandingan PS TIRA kontra Persebaya akan dimulai pukul 15.30 WIB. (bim)

Iklan

No posts to display