Song For Pride Saat Kick Off, Tradisikan!

Foto: Joko Kristiono/EJ
Iklan

Ada pemandangan berbeda sekaligus menakjubkan jelang kick off laga antara Persebaya melawan Arema FC, Minggu (6/5) kemarin. Anthem Song For Pride dilantunkan Bonek jelang wasit meniup peluit tanda babak pertama dimulai. Dengan komando dari music director (meski kemudian dimatikan), 55 ribu Bonek menyanyikan anthem kebanggaan dengan serentak saat laga mulai berjalan.

Ini adalah pertama kali Song For Pride dinyanyikan sesaat sebelum peluit kick off dibunyikan. Biasanya, anthem ini diputar jauh sebelum bendera fair play dan para pemain kedua tim masuk lapangan.

Memang dalam regulasi, tak boleh ada musik selain fair play anthem. Saat laga melawan Arema FC, kabarnya panpel “berani” melawan regulasi yang ditetapkan PT LIB. Jadilah intro Song For Pride diperdengarkan. Tujuannya agar semua Bonek bisa menyanyikan anthem itu. Dan berhasil!

BACA:  Nyalakan Flare dan Api, Bonek Tuntut Alfredo dan Abud Out

Cara panpel “mengakali” regulasi juga cerdas dengan memutar intro dan kemudian mematikan. Di regulasi, tak ada aturan untuk melarang penonton menyanyikan anthem klub saat laga mulai berjalan, bukan?

Iklan

Dan setelahnya, kita bisa saksikan Bonek sangat kompak bernyanyi meski berbeda tribun. Dengan menyanyikan anthem saat kick off, mereka seperti memberi pesan kepada semua pemain Persebaya agar tidak main-main dan terus berjuang demi lambang di dada. Karena Bonek rela datang ke stadion untuk mengawal kebanggaan dan sanggup berkorban untuk pahlawan mereka.

Kedepan, tradisi menyanyikan Song For Pride saat kick off layak diteruskan. Panpel harus memikirkan cara memberikan komando kepada Bonek untuk bisa menyanyikan anthem secara bersamaan. Jika hal ini bisa dilakukan, anthem akan mempunyai daya magis lebih yang nantinya akan merasuk ke dalam dada para pemain.

BACA:  Suporter Jayapura Bersatu Galang Dana untuk Korban Kebakaran di Mappi

10 menit awal pertandingan adalah waktu krusial yang bisa dimanfaatkan Bonek untuk “meneror” tim tamu. Dan anthem dan chant-chant yang kompak dinyanyikan Bonek di tribun mana pun akan menambah daya teror tersebut. Tujuannya hanya satu, Persebaya bisa memenangkan setiap laga di Gelora Bung Tomo.

Persebaya akan kembali menjamu Persib Bandung pada Sabtu (19/5) mendatang. Menyambut saudara kita, semoga Bonek bisa menyanyikan Song For Pride saat kick off dan Persebaya bisa meraih kemenangan.

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display