EJ – Maraknya eksistensi komunitas Bonek menjadi jaminan untuk me-manage mereka ke arah yang lebih baik. Keberadaan komunitas juga untuk menjadi mercusuar arah dan tujuan dalam menyatukan dukungan untuk Persebaya.
Salah satunya adalah komunitas Bonek Lintas Utara (BLU) ini. Komunitas yang berdomisili di Kedinding Surabaya ini genap berusia 2 tahun. Berdiri di tanggal yang sama dengan hari Pahlawan 10 November, perayaan berdirinya baru dilaksanakan pada 11 November tadi malam.
Acara yang dihadiri elemen komunitas di bilangan Surabaya Utara ini juga dihadiri undangan dari LA Mania Surabaya, K-conk Mania, dan beberapa undangan lainnya. Adapun rangkaian acara menurut M. Ridho selaku panitia adalah untuk juga memperingati Maulid Nabi dan doa untuk jasa para pahlawan.
“Ini juga sebagai doa untuk dulur Bonek yang meninggal dalam mendukung persebaya vs persija, dan tentunya doa untuk kejayaan Persebaya serta eksistensi komunitas agar solid dan setia untuk tim kebanggaan,” ujar M. Ridho.
Acara berlangsung khusyuk dan meriah. Sholawat dan doa berlangsung khidmat, serta ramah tamah yang berlangsung guyup ini dimulai dari pukul 19.27 hingga 21.00 WIB dihadiri sekitar 150-an Bonek dan undangan.
Selamat ulang tahun yang ke-2, semoga dengan bertambahnya usia ini tetap solid dan loyal untuk Persebaya dan bangga mengawal dalam kondisi dan situasi apapun. (*)