Bali United vs Persebaya: Menang Home-Away Pertama Kali, Rek!

Official training Persebaya di Stadion I Wayan Dipta. Foto: Joko Kristiono/EJ
Iklan

EJ – Persebaya ingin meneruskan tren positif setelah menang dua kali berturut-turut di kandang masing-masing melawan Persija (4/11) dengan skor 3-0 dan PSM (10/11) dengan skor yang sama. Pada pukul 18.30 WIB nanti, Bali United akan menjadi ujian Persebaya selanjutnya. Jika Persebaya menang, maka Persebaya akan pertama kalinya menang tiga kali berturut-turut pada musim ini. Selain itu jika mengalahkan Bali United, Persebaya akan mencatatkan kemenangan di laga home dan away untuk pertama kalinya di Liga 1 musim ini. Sebab, di musim ini Persebaya paling banyak hanya meraup empat poin dari lawannya. Yaitu kepada Persela dan Madura United. Pada laga home 7 Juli yang lalu, Persebaya berhasil menaklukkan Bali United dengan skor 1-0 melalui gol tunggal Irfan Jaya.

Persebaya saat ini sedang dalam tren positif dengan meraup 12 poin dari lima laga terakhirnya. Tak tanggung-tanggung, kemenangan yang didapat semuanya berasal dari tim papan atas. Persib (peringkat 3), Madura United (peringkat 7), Persija (peringkat 2), dan PSM (peringkat 1) menjadi korbannya. Julukan penghancur papan atas pun melekat di tim besutan Djadjang Nurdjaman.

Kembali bermain di Stadion I Wayan Dipta juga dijadikan motivasi buat pemain Persebaya. Sebab bulan lalu Persebaya berhasil mengalahkan Persib 4-1 di sana. “Memang ada kenangan yang bagi saya sulit untuk dilupakan disini. Saya mencetak dua gol yang sangat berarti banyak bagi tim. Bahkan tim juga menang atas Persib yang saat itu memuncaki klasemen sementara Liga 1,” jelas Fandi Eko Utomo kemarin seperti dikutip melalui Persebaya.id.

BACA:  Nasehat Djanur Ini Bikin da Silva Tampil Menggila dan Cetak Hattrick

Senada dengan Fandi, kapten tim Rendi Irwan pun juga mengatakan hal serupa. “Semoga di Stadion I Wayan Dipta ini menjadi keberuntungan buat kita. Karena melawan Persib kemarin kita diberikan kemenangan di stadion ini. Semoga hal itu terulang kembali di Persebaya,” ucap Rendi saat mendampingi Djanur di konpers pra laga kemarin (17/11).

Iklan

Motivasi pemain Persebaya pun bakal semakin bertambah seiring dengan ribuan Bonek yang akan menemani Rendi Irwan dkk pada pertandingan malam nanti.

Di sisi lain, Bali United sedang dalam tren yang kurang baik. Hanya meraih satu kemenangan dari lima laga adalah hasil yang buruk bagi tim yang saat ini bercokol di peringkat 6 tersebut. Ditambah lagi absennya banyak pilar seperti Brwa Nouri, Stefano Liliipaly, Ricky Fajrin karena membela timnas masing-masing. Juga Agus Nova, Ahmad Agung Setia Budi, I Nyoman Sukarja, Yabes Roni yang dalam proses pemulihan cedera jelas sedikit banyak memengaruhi kekuatan Bali United. Meskipun begitu, pelatih Bali United Widodo Cahyono Putro sudah menyiapkan tim dengan baik.

“Persiapan tim sejauh ini sangat baik. Secara fisik, mental, maupun taktikal semuanya sudah kami siapkan. Adapun beberapa pemain yang masih harus absen di pertandingan besok yaitu antara lain Nyoman Sukarja yang masih cedera serta Ricky Fajrin dan Lilipaly yang memperkuat Timnas Indonesia,” ujar coach Widodo saat konpers pra laga.

BACA:  Gol Cepat Jadi Kunci Performa Gemilang Persebaya

“Kami memiliki motivasi yang tinggi untuk memenangkan pertandingan besok. Ini kandang kami dan kami akan memaksimalkan laga besok untuk mengamankan poin penuh. Bukan bermaksud takabur, namun inilah bentuk motivasi kami,” imbuh Widodo.

Widodo juga menyebut bahwa Persebaya sedang dalam tren positif pasca dua kemenangan beruntun atas Persija dan PSM. Ia juga memuji pelatih Persebaya, Djadjang Nurdjaman sebagai pelatih yang menganut permainan menyerang.

Coach Djanur adalah pelatih berpengalaman dan sudah terbukti mampu mengangkat tim yang sedang terpuruk. Buktinya tahun lalu Coach Djanur sempat membawa PSMS Medan promosi ke Liga 1. Yang saya lihat dalam beberapa pertandingan terakhir, gaya permainan Persebaya di bawah Coach Djanur adalah menyerang. Ini yang harus kami waspadai besok,” kata Widodo.

Persebaya nanti malam harus bekerja keras karena tim tuan rumah memiliki rekor yang bagus di kandang dengan hanya pernah dua kali menelan kekalahan. Masing-masing melalui Sriwijaya FC dan Bhayangkara FC.

Namun Bali United juga harus mewaspadai lini serang Persebaya yang saat ini semakin mengukuhkan diri sebagai tim tertajam di Liga 1 dengan 53 gol.

Statistik tersebut membuat pertandingan nanti malam menjadi semakin menarik. Hampir bisa dipastikan semua tim kontestan Liga 1 akan kembali menonton laga Persebaya, baik tim papan atas hingga papan bawah, karena apapun hasil pertandingan nanti malam bakal memengaruhi klasemen papan atas hingga papan bawah (mni)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display