Persebaya Berlakukan Sistem Promosi Degradasi Pemain Magang

Foto: Yosia Reborn for EJ
Iklan

EJ – Sejak Persebaya menjalani latihan perdana pada 10 Januari 2019, belasan pemain junior ikut bergabung dengan latihan. Tim pelatih Persebaya memberlakukan sistem promosi degradasi terhadap pemain junior tersebut.

Para pemain junior yang ikut berlatih bersama tim senior diambil dari Persebaya U-19 dan tim satelit Persebaya, PS Kota Pahlawan yang musim lalu bertanding di Liga 3.

Meski memiliki keuntungan bisa berlatih bersama tim senior, tapi para pemain tersebut tidak bisa berleha-leha. Sebab, penilaian dari tim pelatih terus dilakukan. “Kalau nggak berkembang secara kasat mata dia akan keluar,” ungkap Bejo.

BACA:  Irfan Jaya Siap Berikan Penampilan Terbaik

“Kalau ada internal lebih bagus maka yang ada harus geser, kami berlakukan degradasi seperti itu supaya potensi pemain internal keluar. Di sini bukan tempatnya ngemong pemain, di sini levelnya profesional,” tegas Bejo.

Iklan

Meski begitu, hingga kini tak banyak pemain yang menarik minat pelatih. Tercatat hanya gelandang asal Indonesia Muda, Zulfikar Medianar yang sempat disebut namanya bakal didaftarkan di Piala Indonesia.

“Tergantung dari coach Djanur (Djadjang Nurdjaman), tidak menutup kemungkinan kalau hatinya coach Djanur terpikat bisa naik level.”

Bejo kemudian mencontohkan Barito Putera yang sudah merekrut beberapa pemain junior. “Di Barito ada Bagas (Kahfa), kami juga sudah ada tiga diantaranya ada Ernando (Ari Sutaryadi) dan Brylian (Aldama),” kata ayah bek timnas U-22, Rachmat Irianto itu.

BACA:  Brylian: Kami Akan Berangkat 31 Desember

“Kenapa mereka bisa naik cepat? Karena sudah punya nama besar. Bagi yang masih di internal ya silakan rebut bendera timnas itu,” tambahnya.

Dalam acara Meet the President 6 Januari 2019, manajemen Persebaya sudah memperkenalkan Ernando dan Brylian sebagai pemain muda Persebaya. Keduanya diproyeksikan sebagai generasi emas Persebaya bersama dua pemain hasil kompetisi internal, Vito Rendi Candra dan M. Iqbal. (riz)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display