Gerakan Satu Juta Masker Dari Bonek Untuk Surabaya

Gambar : Dokumentasi Tribun
Iklan

EJ – Hari ini Minggu (12/7) siang perwakilan bonek dari empat tribun yakni Gate Jhoner 21, Tribun Kidul, Green Nord 27, Tribun Timur mengeluarkan rilis. Menindaklanjuti gerakan Bonek Wani Lawan Covid 19 mereka langsung menggalang donasi masker.

Donasi ini mereka namakan “GERAKAN SATU JUTA MASKER DARI BONEK UNTUK MASYARAKAT SURABAYA Sehat, Selamat dan Produktif”.

Berikut rilis resminya :

“GERAKAN SATU JUTA MASKER DARI BONEK UNTUK MASYARAKAT SURABAYA Sehat, Selamat dan Produktif”

Iklan

Penyebaran virus corona di Jawa Timur khususnya Surabaya terus meluas. Dampak virus ini sangat mengkhawatirkan, ribuan orang positif dan dalam pengawasan.

Angka tersebut bukan statistik semata, melainkan menyangkut nyawa dan kehidupan banyak orang. Penyebaran corona berdampak pada banyak hal mulai dari kesehatan banyak orang, sampai kehidupan ekonomi masyarakat kecil yang menurun drastis.

Kita tak bisa diam melihat penyebaran virus ini tak perlu takut untuk menghadapi nya mari kita lawan bersama Covid 19, melalui kampanye yang digagas oleh 4 elemen tribun.

TRISULA WANI (Wani Cuci Tangan, Wani Pakai Masker, Wani Jaga Jarak).

Dengan Gerakan “Satu Juta Masker” kita berharap gerakan ini bisa memutus mata rantai penyebaran Virus Corona di Surabaya dan Indonesia secara efektif

Pengumpulan donasi masker ini, akan terkoordinir oleh 4 elemen tribun (Gate 21, Tribun Kidul, Green Nord 27, Tribun Timur). Mulai tanggal 11-18 Juli 2020 di posko yang telah disediakan :

 

– Jl. Teluk kumai utara nomer 19 Surabaya.

– Jl. Kutisari Selatan no 68 Surabaya

– Jl. Kendangsari industri no.23 Surabaya.

– Jl. Ketintang Madya 50 Surabaya

 Contact person 082337891927

Salam satu nyali! wani

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display