EJ – Gerakan Bonek Wani Lawan Covid 19 semakin mendapat dukungan luas dari banyak kalangan. Kemarin Kamis (16/7) dukungan datang langsung dari Kepala Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Letjen Doni Monardo yang datang ke Surabaya.
Sebelumnya pada hari Selasa (14/7) lalu Kodam V Brawijaya melalui Brigjen TNI Agus Setiawan yang mewakili Pangdam V Brawijaya menyerahkan langsung 10 ribu masker. Diterima langsung oleh Presiden Persebaya Azrul Ananda. Pada hari yang sama BPBD Jatim juga memberi bantuan 30 ribu masker.
Letjen Doni Monardo menyampaikan pesan dalam menghadapi covid 19 ini dari presiden Jokowi. Juga memberi apresiasi kepada gerakan yang dilakukan Persebaya dan bonek. Sebelumnya Azrul Ananda memaparkan apa arti dan maksud gerakan ini kepada jendral berbintang tiga tersebut.
“Pesan bapak Presiden dalam menghadapi pandemi Covid-19 adalah 20% medis dan 80% pencegahan, dan ujung tombak pencegahan adalah dari komunitas masyarakat itu sendiri,” ungkap Doni dikutip dari persebaya.id.
“Untuk itu dari gerakan yang sudah dilakukan (Bonek dan Persebaya) saya yakin akan bisa berhasil mengurangi resiko penularan,” tambahnya.
Doni berharap gerakan ini akan semakin massif dan meluas dilakukan bonek untuk meningkatkan pencegahan dan penyebaran covid 19. Khususnya wilayah Jawa Timur dan Surabaya.
“Upaya pencegahan adalah strategi paling efektif, jangan biarkan masyarakat kita terpapar Covid-19,” jelas Doni. “Jadikan Jatim dan Surabaya menjadi hijau,” katanya memberi semangat.
Sementara presiden Persebaya Azrul Ananda menambahkan, bonek sebenarnya sudah melakukan aksi-aksi kemanusiaan sejak lama. Aktivitas mereka dalam melawan Covid-19 sudah dilakukan sejak Maret lalu.
“Bonek, kalau frekuensinya sudah sama, maka mereka akan bergerak secara masif untuk mencapai tujuan yang diinginkan bersama,” kata Azrul.
Menindaklanjuti hal tersebut bonek yang tergabung dalam empat tribun yakni Green Nord 27. Tribun Kidul, Tribun Timur dan Gate Jhoner 21 tadi malam (16/7) mengeluarkan rilis pendek ajakan kepada bonek seluruh Indonesia untuk melakukan aksi membagikan masker.
Ajakan atau aksi ini akan dilakukan serentak pada hari Minggu 19 Juli 2020 mulai pukul 09.00 WIB. Dengan tagar #WaniMaskeran bonek akan terus bergerak dan mengkampanyekan Tri Wani yakni wani memakai masker, wani mencuci tangan dan wani menjaga jarak. (bim)