Workshop Pelatih dan Analis Jelang Diputarnya Liga Persebaya

Uston Nawawi Direktur Teknik Persebaya saat memberikan materi pada workshop kepelatihan Liga Persebaya/Foto: Emosijiwaku
Iklan

EJ – Liga Persebaya musim 2024 akan mulai digulirkan pada tanggal 18 Mei 2024. Sebelum dimulainya Liga Persebaya dilakukan kegiatan Workshop Kepalatihan dan Analisis.

Workshop ini dilaksanakan pada hari Kamis (9/5) di gedung serbaguna Desa Pabean, Sedati Sidoarjo. Uston Nawawi sebagai Direktur Teknik Persebaya dan Rochmat Setiawan analis Persebaya langsung memberikan materi.

Dibuka dengan pendaftaran peserta mulai pukul 08.00 WIB workshop ini kurang lebih diikuti 80anĀ  pelatih dan analis dari 20 klub internal. Sesi pertama ada di ruang kelas dan sesi kedua di lapangan dan ditutup kembali ke ruang kelas.

BACA:  Uston Nawawi Akan Kursus Lisensi AFC Pro

“Workshop ini sangat penting bagi semua pelatih untuk saling belajar bagaimana sepak bola terutama di internal Persebaya agar bisa lebih maju dan berkembang. Apalagi jelang Liga Persebaya berputar,”kata Uston di sela-sela memberikan materi.

Iklan

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Direktur Amatir Persebaya Salej Hanifah yang mengikuti workshop sampai akhir.

Setelah sesi Uston, giliran Rochmat Setiawan membagikan pengalaman sebagai analis Persebaya dan mengajak diskusi peserta selama workshop. Interaktif terjadi dengan peserta banyak melakukan pertanyaan dan memberi ide-ide menarik selama workshop.

Rochmat Setiawan di acara workshop kepelatihan dan analisis Liga Persebaya/Foto:Emosijiwaku

Siangnya sesi lapangan dengan menyertakan 40an pemain dari tim EPA U16 dan Soeratin U15 sebagai peraga para pelatih menerapkan apa yang sudah disampaikan Uston dan Rochmat pada sesi kelas. Pelatih dibagi dalam empat grup masing-masing saling melakukan observasi latihan dan dibawa ke kelas untuk sesi akhir dengan diskusi.

BACA:  Persebaya Ditinggal Uston Nawawi Lanjutkan Kursus Pro License

Uston Nawawi saat menutup workshop ini mengatakan pentingnya kegiatan ini untuk terus bisa dilakukan secara berkelanjutan.

“Saya berharap rekan-rekan pelatih terus belajar dan sharing dengan teman-teman yang lain. Setelah ini akan ada juga workshop khusus pelatih kiper,”pungkas Uston.

Uston Nawawi foto bareng dengan peserta workshop kepelatihan dan analisis Liga Persebaya/Foto : Emosijiwaku

 

 

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display