Persema Tampil dengan Kekuatan Terbaik

Iklan

EJ – Meski bertajuk ujicoba, Persema tetap serius menghadapi laga melawan Persebaya. Tim yang bermarkas di Stadion Gajayana ini siap tampil dengan kekuatan terbaiknya. Dari hasil ujicoba sebelumnya, Persema meraih hasil yang menggembirakan.

“Dari hasil ujicoba selama ini, Persema selalu meraih kemenangan. Termasuk ketika menghadapi PSMP Mojokerto yang berakhir dengan kemenangan 1-3 dan Persekam Kabupaten Malang yang berakhir menang 1-0,” jelas Media Officer Persema, Alfaviega Septian Pravangasta.

Corporate Secretary Persema Dito Arief juga mengamini hal serupa. Menurut Dito, kebangkitan Persema bukan hanya jargon, melainkan suatu hal yang harus ditunjukkan untuk membuktikan bahwa Persema masih eksis.

“Persebaya harus juga berwaspada, karena kami juga akan serius untuk menghadapi laga ini. Ini bukan hanya sekedar ujicoba biasa,” ungkap alumnus Universitas Brawijaya tersebut. Dito menambahkan, Persema punya pemain asli binaan akademi Persema yang kualitasnya baik. Oleh karena itu, Persema sekaligus menunjukkan ke publik bahwa Kota Malang mampu mencetak pemain berprestasi.

Iklan

Senada dengan Dito, Manajer Teknik Persema Bambang Suryo menyebut bahwa pertandingan melawan Persebaya ini terasa seperti laga derby kompetisi resmi. Pasalnya, para pemain juga tak sabar untuk bertanding dan merasakan atmosfer laga panas di Kota Pahlawan.

“Sabtu pagi sebelum berangkat kami ingin para pemain agar rileks dan jangan takut mental menghadapi panasnya laga di Surabaya,” tutur BS, panggilan akrab Bambang Suryo. Pria berkepala plontos itu lantas menyebutkan bahwa pemain Persema siap untuk melawan Persebaya dan tak takut untuk mengalahkan Persebaya di kandangnya. “Tentu kami mengusung target menang,” ungkap BS. (iwe)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display