EJ – Persebaya gagal memanfaatkan keuntungan bermain di kandang. Ini setelah Persebaya hanya bermain imbang 1-1 dengan Madiun Putra di laga pembuka Grup 5 Liga 2 musim 2017. Laga dimainkan di Stadion GBT, Kamis (20/4). Persebaya mengawali game melawan Madiun Putra dengan gugup. Bermain dengan striker tunggal Irfan Jaya, Persebaya bermain tanpa arah jelas.
Bahkan pada menit 16 melalui sebuah serangan, andalan Madiun Putra Purniawan berhasil menyarangkan bola ke gawang Dimas Galih. Persebaya tertinggal 0-1.
Tersentak gol lawan, Persebaya secara perlahan menemukan bentuk permainan. Serangan terus dilancarkan. Beberapa kali Irfan Jaya dan Oktavianus Fernando menghasilkan peluang yang sayangnya masih off target.
Menit 27, akselerasi Oktavianus dari sisi kanan memberi umpan ke Solikin yang lari dari tengah. Tendangan menyusur tanah pemain bernomor punggung 6 itu bersarang ke gawang Muhamad Ricky. Skor berubah 1-1.
Permainan semakin menarik dan meningkat. Persebaya sedikit menguasai permainan. Menit 39, kartu kuning keluar dari wasit David Priatmoko untuk Nanang Wahyudi. Pelanggaran dilakukan kepada Andri Muliadi. Babak pertama berakhir imbang 1-1.
Babak kedua dimulai, Yogi Novrianditurunkan menggantikan M Syaifudin. Ini membuat Kurniawan Karman menjadi full back kanan dan Yogi menjadi left wing.
Permainan berimbang serangan silih berganti. Menit 58, tendangan bebas pemain Madiun Putra menyentuh mistar. Disusul tendangan first time Solikin hasil umpan Oktavianus juga membentur mistar dengan keras.
Oktavianus Fernando kemudian digantikan Siswanto pada menit 60. Persebaya mulai kehabisan stamina. Serangan Madiun Putra berbahaya mengancam gawang Dimas Galih.
Menit 80, Solikin ditarik keluar diganti Abu Rizal Maulana. Stamina pemain Persebaya sangat keteteran. Beberapa pemain mengalami kram. 10 menit terakhir, hujan mulai mengguyur Stadion GBT. Persebaya bermain dengan sepuluh pemain setelah Rachmat Latief cedera sementara jatah pergantian pemain sudah habis.
Tambahan waktu dua menit kedudukan masih imbang 1-1 hingga peluit panjang dibunyikan. (bim)