Persebaya Pantang Remehkan Lawan di 16 Besar

Persebaya latihan di GBT, Selasa (5/9). (Foto: Chandsoe/EJ)
Iklan

EJ – Berstatus juara Grup 5 dengan raihan 26 poin, Persebaya akan tergabung bersama PSBS Biak, Kalteng Putra dan Persigo Semeru FC di Grup C babak 16 Besar Liga 2. Laga perdana fase 16 Besar akan dimainkan serentak pada Jumat (22/9) sore pukul 16.00 WIB.

Direktur Tm Persebaya, Candra Wahyudi, menyatakan bawah timnya tidak akan pernah meremehkan lawan-lawan yang akan dihadapi di babak 16 besar.

BACA:  Players to Watch: Rishadi Fauzi dan Gede Warih Sentanu

“Pastinya ketika memasuki 16 Besar levelnya sudah tersaring dari kualifikasi grup. PSBS Biak kemarin di Grup 8 jadi runner up dengan poin yang lumayan. Dan tipikal tim-tim asal Papua berpotensi merepotkan,” ujar Candra di sela-sela latihan Persebaya di Gelora Delta Sidoarjo, Minggu (17/8).

“Kalteng Putra jadi runner up Grup 6. Mereka punya striker yang bagus dan menjadi top scorer sementara Liga 2. Sedangkan Semeru FC jadi juara Grup 7,” lanjutnya.

Iklan
BACA:  Bakal Tampil di Depan Puluhan Ribu Bonek, PSBS Tak Gentar

“Jadi kita tidak meremehkan semuanya. Sudah melewati penyisihan grup otomatis kualitasnya tidak bisa disepelekan,” tegas Candra.

Sebagai informasi, di babak 16 Besar ini, dua peringkat teratas setiap grupnya akan berhak melaju ke babak 8 Besar. Sistem home tournament akan diberlakukan ketika sudah memasuki babak 8 Besar. (eka)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display