Lima Perantau Dirikan Komunitas Bonek Rantau Tangerang

Foto: Bonek Rantau Tangerang
Iklan

EJ – Sebuah komunitas Bonek yang ada di bumi Cisadane atau Tangerang lahir. Komunitas ini hadir pada Sabtu, 27 April 2019, berawal dari aktivitas lima orang sahabat yang menjalani status sesama perantau dengan kesibukan sebagai pekerja. Juga diawali dari keseringan mereka dalam menghabiskan waktu bersama dalam hangatnya wedang kopi di pinggiran warung dekat pintu air 10 Kota Tangerang.

Mereka berniat memberi warna baru dalam komunitas yang ada di Tangerang karena sudah ada tiga komunitas sebagai pendukung klub kebanggaan, Persebaya.

BACA:  Kapolrestabes Surabaya Kunjungi Bonek di Mess Persebaya

Komunitas ini dinamakan “Bonek Rantau Tangerang” yang diambil dari mereka sebagai perantau yang ada di Tangerang. Slogan komunitas adalah “Di Tanah Rantau Kami Membumi” yang dimaksudkan sikap merendah, silaturahmi, merangkul, dan bersahabat sesama suporter di Tangerang dan bukan sikap seperti langit yang selalu tengadah ke atas.

Saat ini, komunitas Bonek Rantau Tangerang beranggotakan 10 orang. “Kami berusaha solid dan loyal bagi tim kebanggaan,” ujar Puji Nugroho, salah satu anggota.

Iklan
BACA:  Ketika Coach Widodo Tak Bisa Bedakan Irfan Jaya dan M. Irvan

Ketua “Bonek Rantau Tangerang” adalah Cak Bejo yang dianggap sesepuh penyambung silaturahmi dengan semua kalangan. “Dengan usia dan pengalaman Cak Bejo, kami yakin bisa membawa hal positif untuk Bonek Rantau Tangerang,” tutup Puji. (iwe)

Foto: Bonek Rantau Tangerang

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display