On This Day: Saleh Ismail Mukadar Mundur Dari Jabatan Manajer Persebaya

saham
Cholid Goromah dan Saleh Ismail Mukadar. (Foto: sportanews.com)
Iklan

bonekpediaEJ – Konflik Persebaya dengan PSSI dimulai sejak Komisi Banding (Komding) mengabulkan banding Persik Kediri yang gagal menggelar duel melawan Persebaya. Padahal jika dinyatakan menang WO, Persebaya tetap bertahan di Liga Super Indonesia (ISL) 2009/2010 dan lolos dari jeratan degradasi.

Menyikapi keputusan Komding, Saleh Ismail Mukadar yang waktu itu menjabat sebagai manajer Persebaya memutuskan meletakkan jabatannya, Kamis, 10 Juni 2010.

Selain Saleh, Chlod Goromah yang menjabat Asisten Manajer juga memutuskan mundur. Alasannya karena dia tak ingin mengorbankan Persebaya. Posisinya diserahkan kepada Ferdinand Pati yang merupakan seorang pengusaha.

Keputusan keduanya diambil untuk untuk menyelamatkan Bajul Ijo dari jeratan degradasi ke Divisi Utama. Namun sayangnya, keputusan mundur itu gagal menyelamatkan tim dan Persebaya tetap terdegradasi. Ini menjadi awal babak baru perlawanan Persebaya terhadap PSSI. (*)

Iklan

*) Halaman ini dipersembahkan oleh Bonekpedia

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display