Alwi: Persebaya Sangat Menantang Bagi Saya

Alwi Slamat rekrutan terbaru Persebaya berlatih di Lapangan Polda (26/1)/ Foto : Joko Kristiono/EJ
Iklan

EJ – Rekrutan anyar, Alwi Slamat, mengikuti latihan perdananya bersama Persebaya di Lapangan Polda Jatim, Sabtu (26/1) pagi. Ia langsung mengikuti tes fisik sebelum bergabung bersama pemain lain. Namun, Alwi tidak mengikuti mini game.

Pemain yang sebelumnya bergabung dengan PSMS Medan ini mengaku senang dengan suasana baru di Persebaya. “Semoga bisa memberi yang terbaik untuk Persebaya,” ujarnya usai latihan.

Alwi menampik faktor pelatih Djadjang Nurdjaman yang membuatnya bergabung bersama Green Force. Ia mengaku telah tertarik bermain untuk Persebaya sejak dulu.

BACA:  Candra Wahyudi : Kalau Belum Ada Izin, Jangan Bicara Kompetisi Dulu

“Persebaya sangat menantang bagi saya,” kata pemain kelahiran 1998 ini.

Iklan

Tak ada target khusus yang terlontar dari Alwi. Ia hanya ingin memberikan yang terbaik bagi klub kebanggaan Bonek ini.

Alwi adalah pemain serba bisa. Ia bisa dimainkan di posisi apapun. “Semua tergantung pelatih. Saya bisa main winger, second striker, gelandang bertahan, gelandang menyerang. Tapi paling cocok di posisi gelandang,” ungkapnya.

BACA:  Piala Menpora : Persebaya vs Persib Bandung Di Sleman

Jelang laga melawan Persinga di Piala Indonesia, Alwi mengaku siap jika nantinya diturunkan.

Sementara Bejo Sugiantoro mengatakan baru pertama kali bertemu Alwi di lapangan. Bejo mengaku belum ada arahan dari Djanur yang saat ini berada di Spanyol terkait Alwi.

“Dia (Alwi) sedang menjalani tes fisik. Tujuannya agar (kondisi) maksimal sehingga gak ikut program inti dari coach Djanur. Semua pemain yang pertama kali datang harus mengikuti tes fisik,” kata Bejo. (iwe)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display