Percaya Diri Hadapi Persija, Tak Ada Taktik Spesial Hadapi Osvaldo

Foto: Rizka Perdana Putra/EJ
Iklan

EJ – Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso tampak percaya diri jelang laga melawan Persija, Sabtu (7/3/2020) di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta. Menurutnya, peluang untuk meraih kemenangan di Jakarta sangat terbuka.

Aji pun memprediksi pertandingan akan berjalan ketat. Persebaya tengah memburu kemenangan setelah hanya meraih hasil imbang 1-1 melawan Persik Kediri (29/2), sedangkan Persija Jakarta berusaha mempertahankan tren positif setelah meraih kemenangan 3-2 lawan Borneo FC (1/3). 

Pelatih 49 tahun itupun sudah memantau laga terakhir Persija lawan Borneo FC. Hasilnya, Aji masih tampak percaya diri menghadapi Persija. 

“Saya melihat (laga Persija), walaupun tidak penuh karena kemarin perjalanan. Jadi menurut saya pertandingan akan seru, kedua tim sama-sama memiliki peluang.”

Iklan
BACA:  Shahar Ginanjar Sudah Lupakan Kekalahan Musim Lalu

“Persija bagus, tapi Persebaya juga tim yang punya kemampuan. Peluang untuk bisa mendapatkan poin, bahkan mengalahkan Persija di sana sangat terbuka,” tambahnya. 

Apalagi, Persebaya punya modal psikologis belum pernah terkalahkan dalam lima laga terakhir melawan Persija. Sejak kembali ke kasta tertinggi tahun 2018 lalu, Persebaya mampu meraih tiga kali kemenangan dan dua hasil imbang melawan Persija. Terakhir, Persebaya juga mampu menang telak 4-1 atas Persija dalam laga final Piala Gubernur Jatim (20/2). 

Namun, laga akhir pekan ini bisa jadi berbeda dibanding beberapa laga sebelumnya. Sebab, Persija diperkuat eks pemain Persebaya musim lalu, Osvaldo Haay. Terakhir, pemain 21 tahun itu mampu menyumbang satu gol kemenangan 3-2 Persija atas Borneo FC.

BACA:  Antisipasi Virus Corona, Laga Persija vs Persebaya Resmi Ditunda

Sebelumnya, saat laga final PGJ, Osvaldo tidak diturunkan karena mendapat panggilan timnas senior.

Meski begitu, Aji merasa tidak harus melakukan penjagaan spesial pada Osvaldo. Pelatih asal Malang itu fokus untuk mengalahkan Persija secara tim. 

“Tidak ada spesial. Taktik memang tidak bisa saya sampaikan. Tapi yang jelas saya sudah mengantisipasi kekuatan dari Persija,” tandasnya. (riz)

Komentar Artikel

Iklan

No posts to display