Ular Tangga Persebaya
Sambil menyeruput es kopi susu saya bertanya ke salah seorang yang bekerja langsung di industri sepak bola tanah air. Seberapa penting memangnya jadi juara Liga Indonesia bagi sebuah klub? Hadiahnya kan sama sekali tak menarik, ucap saya.
Kejutan Ulang Tahun Untuk Dahlan Iskan di Laga Lawan PSIM
Tak hanya mendukung Persebaya, Dahlan juga sempat melakukan senam bersama di tengah lapangan sebelum laga di gelar.
Citra Positif Persebaya dan Bonek Mulai Diakui Banyak Pihak
Persebaya sedang berjuang mengembalikan reputasi sebagai klub sepak bola yang disegani.
Persebaya 4, Bhayangkara 0: Green Force Menang Telak Berkat Kejelian Membaca Taktik
Fantastis! Satu kata untuk penampilan Persebaya Minggu sore (8/12/19). Jika lawannya punya catatan terbaik dalam 10 penampilan terakhirnya itu mampu dikalahkan anak asuh Aji Santoso. Tak tanggung-tanggung, Bhayangkara FC mampu dikalahkan dengan skor telak 4 gol tanpa balas.
Profil OK John, Bek Baru Persebaya
Bek baru Persebaya ini memiliki nama lengkap Onorionde Kughegbe John. Pemain yang akrab disapa OK John ini, baru diperkenalkan oleh Persebaya sebagai salah satu pemain yang akan memakai jersey kebanggaan klub Bajul Ijo.
Green Force Shopping Festival Dimulai Hari Ini
Green Force Shopping Festival (GFSF) dimulai hari ini Rabu (17/6). Persebaya Store melaksanakan kegiatan ini sebagai bagian dari ulang tahun ke-93 Persebaya. Acara akan dilangsungkan selama tiga hari mulai 17-19 Juni 2020.
Zoubairou Garba, Bek Naturalisasi yang Nyaris Juara Liga Indonesia
Secara mengejutkan, Persebaya merekrut Zoubairou Garba untuk memperkuat lini pertahanan. Disebut mengejutkan karena selain tidak lagi berusia muda, Zoubairou musim lalu juga bukan merupakan pilihan utama di klubnya, Tira Persikabo. Eks pemain yang mengawali karirnya di Indonesia bersama PSIS tersebut hanya bermain sebanyak 14 kali dengan catatan 938 menit saja.
Persebaya Era Baru, Bonek Wani Tertib
Saat ini adalah waktu yang tepat memulai lembaran baru sebagai Bonek. Mari bantu Persebaya mulai merangkak dan berjalan kembali agar bisa sehat kembali.
Sudahi Prasangka, Kekalahan Persebaya Bahan Koreksi untuk Musim Depan
Tak ada suporter yang bahagia tatkala tim kebanggaannya kalah. Apalagi kekalahan itu sangat telak. Skor 4-0 untuk kemenangan PSMS atas Persebaya mungkin tak terbayangkan di benak Bonek sebelum laga. 4 kemenangan beruntun dengan skor-skor mencolok membuat Persebaya diunggulkan melawan tuan rumah. Namun fakta berbicara lain.
Ada “Via Vallen”, Marko Simic Mandul
Pemain asing Persija Marko Simic digadang-gadang merepotkan barisan pertahanan Persebaya sebelum laga. Sebelum bertemu Persebaya, pemain asal Kroasia ini mencetak dua gol di laga terakhir melawan Barito Putera. Grafik penampilannya meningkat dan saat ini telag mencetak 13 gol.














